Daftar 7 Artis yang Maju di Pilkada Serentak 2020 Hari ini, dari Adly Fairuz-Sahrul Gunawan

- 9 Desember 2020, 08:01 WIB
7 artis yang mencalonkan diri sebagai Kepala dan wakil kepala daerah dalam Pilkada Serentak 2020 hari ini.
7 artis yang mencalonkan diri sebagai Kepala dan wakil kepala daerah dalam Pilkada Serentak 2020 hari ini. /Foto: Antara/Instagram /


SEPUTARTANGSEL.COM - Hari ini Indonesia melangsungkan pemilihan kepala daerah (Pilkada) 2020 secara serentak.

Selain politisi pada umumnya yang menjadi calon kepala daerah dan calon wakil kepala daerah, tetapi dari kalangan selebritas juga ikut serta dalam Pilkada Serentak 2020 ini.

Popularitas mereka dalam dunia keartisan seakan menjadi magnet untuk meraup suara dalam merebut kursi kekuasaan.

Baca Juga: Lokasi Pelayanan SIM Keliling di Jakarta Hari Ini, Rabu 9 Desember 2020, Ini Syaratnya

Baca Juga: Terbaru, Harga Emas Antam dan UBS di Pegadaian hari ini, 1 Gram Dibandrol Rp941.000

Berikut daftar artis yang mencalonkan sebagai Kepala dan wakil kepala daerah:

1. Sahrul Gunawan
Sempat gagal dalam pemilihan calon legislatif DPR RI periode 2019-2024 dari Partai Nasdem, Sahrul kini mencalonkan diri sebagai Wakil Bupati Kabupaten Bandung di bawah bendera partai yang sama.

2. Lucky Hakim
Lucky Hakim hari ini akan bertarung menjadi calon Wakil Bupati Indramayu bersama pasangan Nina Agustin Da'i Bachtiar yang merupakan anak dari mantan Kapolri Da'i Bachtiar. Lucky Hakim diusung oleh partai PDI Perjuangan, Gerindra dan Nasdem.

Baca Juga: Ribuan Hektare Tanaman Padi di Banten Terendam Banjir

3. David Chalik
Berpasangan dengan Irwandi, David Chalik memastikan dirinya sebagai calon Wakil Walikota Bukittinggi, Sumatera Barat. Pasangan ini diusung oleh Partai Amanat Nasional (PAN) dan Nasdem.

Halaman:

Editor: Muhammad Hafid

Sumber: Antara


Tags

Terkait

Terkini

x