Cek Fakta: Sarwendah Dikabarkan Tak Sadarkan Diri dan Kondisinya Semakin Kritis

- 16 Juni 2022, 07:51 WIB
Istri Ruben Onsu, Sarwendah saat dirawat di rumah sakit untuk menjalani operasi
Istri Ruben Onsu, Sarwendah saat dirawat di rumah sakit untuk menjalani operasi /Tangkapan layar YouTube/The Onsu Family/

SEPUTARTANGSEL.COM – Beredar informasi yang mengatakan Sarwendah tidak sadarkan diri dan kondisinya semakin kritis.

Informasi tersebut mengenai Sarwendah tidak sadarkan diri dan kondisinya semakin kritis itu beredar di Kanal YouTube Haba Artis pada Rabu, 15 Juni 2022.

Berikut isi Judul dalam postingan Kanal YouTube Haba Artis:

Baca Juga: Cek Fakta: Nassar dan Desy Ratnasari Sedang Melangsungkan Pernikahan, Benarkah?

“MALAM INI || SARWENDAH TAK SADARKAN DIRI DAN SEMAKIN KRITIS PECAH TANGIS RUBEN ONSU DAN MINTA DOANYA.

Sampai pada artikel ini ditayangkan, video tersebut telah ditonton sebanyak 3.692 kali dan disukai 64 kali.

Adapun narasi pada thumbnail video yang mengatakan Sarwendah tidak sadarkan diri dan sang suami Ruben Onsu ungkap penyakitnya kritis Berikut isi narasi thumbnail dalam video:

“TERBARU SARWENDAH TAK SADARKAN DIRI

RUBEN UNGKAP PENYAKITNYA KRITIS,” tulis narasi thumbnail dikutip SeputarTangsel.Com dari kanal YouTube Haba Artis pada Kamis, 16 Juni 2022.

Postingan hoaks yang meninginformasikan Sarwendah tak sadarkan diri dan kritis
Postingan hoaks yang meninginformasikan Sarwendah tak sadarkan diri dan kritis /Tangkap layar YouTube Haba Artis

Baca Juga: Cek Fakta: Roy Suryo Resmi Tersangka Usai Terbukti Hina Jokowi dan Agama Buddha, Ditahan 20 Hari ke Depan?

Namun, setelah ditelusuri SeputarTangsel.Com kabar mengenai Sarwendah tidak sadarkan diri dan kondisinya semakin kritis adalah berita bohong atau hoaks.

Faktanya, Sarwendah dengan ditemani Ruben Onsu pergi ke rumah sakit untuk melakukan proses MRI di Kanal YouTube The Onsu Family pada Rabu, 15 Juni 2022 kemarin.

Kabarnya Sarwendah mengidap penyakit yang membuat dirinya harus menjalani operasi. Serangkaian tindakan pun akan dilakukan seperti MRI hingga proses operasi.

Baca Juga: CEK FAKTA: Beredar Video Mukjizat Pemakaman Eril Anak Ridwan Kamil

"Bunda mau MRI dulu baru habis itu tindakan, kita doakan semoga semua berjalan lancar ya," kata Ruben Onsu di di Kanal YouTube The Onsu Family.

Kesimpulannya adalah kabar tersebut masuk ke dalam kategori Fabricated Content dan merupakan kabar hoaks.***

Editor: Dwi Novianto


Tags

Terkait

Terkini