Monumen Patung Kodok Hijau dengan Mata Keemasan Dibangun di IKN Nusantara, Cek Faktanya

- 7 April 2022, 10:41 WIB
Unggahan akun Twitter @cobeh2021 yang mengklaim sebuah monumen patung kodok berdiri di kawasan IKN Nusantara.
Unggahan akun Twitter @cobeh2021 yang mengklaim sebuah monumen patung kodok berdiri di kawasan IKN Nusantara. /Foto: Tangkap layar Twitter @cobeh2021/

Benarkah monumen patung kodok itu berada di IKN Nusantara?

Dikutip SeputarTangsel.Com dari Antara sebagai bagian dari jaringan media pemeriksa fakta, dipastikan foto patung kodok itu adalah patung yang terletak di Frog Bridge di Kota Windham, Connecticut, Amerika Serikat.

Baca Juga: Ariel Noah Dikabarkan Meninggal Dunia Akibat Alami Kecelakaan Maut, Cek Faktanya

Dari penelusuran Antara diketahui, patung kodok itu dibangun guna memperingati fenomena Windham Frog Fight pada 1754.

Saat itu, penduduk sekitar dikejutkan oleh suar nyaring yang disangka sebagai suara serangan tentara Prancis atau Indian yang tengah berperang dengan penduduk Connecticut.

Setelah diselidiki, suara tersebut berasal dari sekelompok katak Bullfrog Amerika yang kehilangan habitat mereka akibat kekeringan berkepanjangan.

Baca Juga: Polda Metro Akan Gelar Razia Masker Serentak di Seluruh Indonesia, Cek Faktanya!

Kesimpulannya, foto yang diunggah akun Twitter @cobeh2021 itu bukan merupakan foto patung kodong di IKN Nusantara.

Dengan demikian, klaim bahwa foto monumen patung kodok itu ada di IKN Nusantara adalah hoaks atau salah.***

Halaman:

Editor: Sugih Hartanto


Tags

Terkait

Terkini

x