Presiden Jokowi Geram, Ancam Pecat Menhan Prabowo Subianto karena Tak Becus Urus Pertahanan? Cek Faktanya

21 September 2021, 11:53 WIB
Presiden Joko Widodo (Jokowi) diisukan geram dan ancam pecat Menhan Prabowo Subianto karena tak becus urus pertahanan negara /Instagram/@jokowi


SEPUTARTANGSEL.COM - Presiden Joko Widodo (Jokowi) diisukan geram dan ancam pecat Menteri Pertahanan (Menhan) Prabowo Subianto.

Dalam informasi itu, disebutkan bahwa terancamnya Prabowo Subianto dipecat Jokowi karena dirinya dinilai tak becus urus pertahanan negara.

Informasi tersebut diketahui beredar setelah kanal YouTube Skema Politik mengunggah video berjudul "TAK BECUS, JOKOWI ANCAM COPOT PRABOWO ~ BERITA TERBARU" pada Senin, 20 September 2021.

Baca Juga: Giring Ganesha Sebut Anies Baswedan Pembohong, Mustofa Nahrawardaya: Ini Persis Ketika Jokowi Mau Nyapres

Hingga saat artikel ini ditulis, video tersebut sudah ditonton 8.905 kali dan disukai 65 kali.

Pada thumbnail video, terlihat potret Prabowo tengah memohon kepada Jokowi.

"TAK BECUS URUS PERTAHANAN

JOKOWI GERAM ANCAM COPOT MENHAN PRABOWO," tulis narasi pada thumbnail video, dikutip SeputarTangsel.com dari kanal YouTube Skema Politik pada Selasa, 21 September 2021.

Thumbnail video yang mengatakan bahwa Presiden Jokowi ancam pecat Menhan Prabowo Subianto Tangkapan Layar Kanal YouTube Skema Politik

Baca Juga: Demokrat Dorong Jokowi Terbitkan Perppu Hapus Presidential Threshold, Ferdinand Hutahaean: Jangan Menjebak

Namun, setelah ditelusuri SeputarTangsel.com, kabar yang mengatakan bahwa Jokowi geram dan ancam pecat Prabowo.

Di dalam video berdurasi 10 menit 5 detik itu tidak terkandung informasi maupun narasi seperti apa yang diklaim pada judul.

Selain itu, foto yang digunakan pada thumbnail video diketahui sebagai hasil editan.

Baca Juga: Cerdas Bermedia Sosial, Manfaatkan Hanya Sisi Positifnya Saja

Foto serupa pernah diunggah medcom.id dengan artikel berjudul "Jokowi: Natuna Masuk Teritorial NKRI" pada 8 Januari 2020 lalu.

Dalam foto tersebut, Jokowi bertemu dengan mantan Menteri Kelautan dan Perikanan (KKP) Edhy Prabowo dan Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Arifin Tasrif.

Berdasarkan analisa di atas, maka dapat dipastikan bahwa klaim yang beredar adalah hoaks.

Baca Juga: Ruhut Sitompul Pernah Sebut Kinerja Jokowi Hancur dan Tak Pantas Jadi Presiden, Mustofa Nahrawardaya: MERDEKA!

Video yang diunggah ke dalam kanal YouTube Skema Politik termasuk ke dalam hoaks jenis fabricated content, di mana 100 persen isinya tidak dapat dipertanggungjawabkan kebenarannya.

Sebelumnya, informasi yang sama pernah beberapa kali beredar di masyarakat, yaitu hoaks yang mengatakan bahwa Jokowi pecat Menhan Prabowo.***

Editor: Harumbi Prastya Hidayahningrum

Tags

Terkini

Terpopuler