Rilis Cyberpunk 2077 Penuh Bug dan Mengecewakan, Ternyata Ini Penyebabnya

- 18 Januari 2021, 07:38 WIB
Meskipun mendapat skor review tinggi di versi PC, Cyberpunk 2077 menjadi bahan hujatan kritik karena masalah performa rilis versi konsol Xbox One dan Playstation 4.
Meskipun mendapat skor review tinggi di versi PC, Cyberpunk 2077 menjadi bahan hujatan kritik karena masalah performa rilis versi konsol Xbox One dan Playstation 4. /Foto: CD Projekt Red/

Baca Juga: Terkait Penyaluran BPUM, Kemenkop dan UKM Minta Masyarakat untuk Lakukan Hal Penting Ini: Catat

Pandemi Covid-19 memperburuk situasi yang sudah terlanjur kacau, yang memaksa para karyawan bekerja dari rumah.

Salah satu contoh yang dialami salah satu developer, ketika tim membutuhkan sebuah shader (komponen untuk memperbagus kualitas grafis), ia harus membuatnya sendiri tanpa didukung sebuah software yang memberitahukan apakah itu sudah tersedia di dalam produksi atau tidak.

Sementara itu, sejarah sukses CD Projekt Red dalam merilis game The Witcher 3 di tahun 2015 sering digunakan atasan untuk meremehkan kekhawatiran di masa pembuatan game.

Baca Juga: Menarik! Ini Resep Obat Tradisional Asam Urat yang Bisa Dibuat Sendiri di Rumah

Baca Juga: Rekening Diblokir, Anggota FPI Patungan Bantu Korban Banjir Kalsel

Sesaat sebelum pameran E3 2019 di mana tanggal rilis Cyberpunk 2077 diumumkan, pemimpin CD Projekt Red Marcin Iwiński berkata kepada Kotaku bahwa mereka berkomitmen untuk tidak memaksa para karyawannya untuk melakukan crunch.

Crunch adalah praktik di industri pembuatan game berupa kerja melebihi jam kerja untuk menyelesaikan pembuatan sebuah game sesuai dengan target waktu yang ditentukan. Kelebihan jam kerja ini seringkali tidak dihitung sebagai waktu lembur. 

Meskipun sudah lama diketahui, praktik ini baru dibahas secara terbuka pada tahun 2004. Survey asosiasi developer game internasional (IGDA) menunjukkan hanya sekitar 3 persen developer tidak melakukan crunch. 

Baca Juga: Dapatkan Beasiswa untuk Mahasiswa UIN Jakarta, Begini Syarat dan Daftarnya

Halaman:

Editor: Sugih Hartanto


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x