Jadwal SIM Keliling Tangsel Hari Ini Sabtu 24 September 2022, Cek di Sini

- 24 September 2022, 07:00 WIB
Jadwal SIM Keliling atau Simling di Tangsel pada Sabtu, 24 September 2022
Jadwal SIM Keliling atau Simling di Tangsel pada Sabtu, 24 September 2022 /Twitter @TMCPoldaMetroJaya /

SEPUTARTANGSEL.COM - Jadwal layanan perpanjangan Surat Izin Mengemudi (SIM) Keliling di wilayah Tangerang Selatan pada Sabtu, 24 September 2022.

Satlantas Polres Tangerang Selatan (Tangsel) membuka jadwal layanan SIM Keliling rutin selama satu bulan di September 2022.

Dikutip SeputarTangsel.Com dari akun Instagram @satlantaspolrestangsel, SIM Keliling berada di dua lokasi, yakni Pamulang Square dan ITC BSD.

Baca Juga: Jadwal SIM Keliling Tangsel Hari Ini Kamis 22 September 2022, Ada di ITC BSD

Kemudian, lokasi SIM Keliling di ITC BSD, layanan dibuka sejak pukul 08.00 WIB - 11.00 WIB dan sore hari pukul 15.00 WIB - 17.00 WIB.

Berikut ini persyaratan perpanjangan SIM yang harus dilengkapi pemohon meliputi:

1. KTP dan SIM yang akan diperpanjang masing-masing dokumen asli dengan lampiran fotokopi.

2. Mengisi formulir permohonan perpanjangan SIM.

3. Proses Perpanjangan SIM Bisa di
Lakukan Maksimal 14 Hari Sebelum Masa Berlaku SIM Habis.

4. Pemohon perpanjangan SIM Keliling wajib memakai masker hingga menjaga jarak sebagai bentuk penerapan protokol kesehatan Covid-19.

Baca Juga: Jadwal SIM Keliling Jakarta Hari Ini Rabu 21 September 2022, Cek Lokasi di Sini

Jadwal layanan mobil SIM Keliling beroperasi setiap hari dengan jam operasional dimulai pada pukul 08.00 WIB sampai 16.00 WIB atau 17.00 WIB di wilayah yang berbeda.

Perlu diingat, layanan SIM Keliling hanya dapat memperpanjang SIM yang masih berlaku. Sementara untuk SIM yang telah habis masa berlakunya harus membuat permohonan baru.

Pelaksanaan membuat SIM Baru dilakukan di Satpas SIM Polres Tangerang Selatan di Jalan Cilenggang II, Kelurahan Cilenggang, Kecamatan Serpong, Tangerang Selatan.***

Editor: Dwi Novianto


Tags

Terkait

Terkini

x