Jadwal Samsat Keliling dan Layanan Samber Tangsel

- 24 Januari 2020, 07:02 WIB
Layanan Samsat Keliling dari Samsat Ciputat, Tangerang Selatan.
Layanan Samsat Keliling dari Samsat Ciputat, Tangerang Selatan. /- Seputar Tangsel

SEPUTARTANGSEL.COM - Warga Kota Tangerang Selatan yang taat pajak tapi banyak kesibukan, kadang enggan mengurus pembayaran pajak tahunan kendaraan bermotor ke Samsat.

Bisa karena kantor Samsatnya jauh dari rumah. Seringkali pula, antrian di Samsat terlalu padat.

Karena itu, Samsat Keliling bisa jadi solusi. Lebih dekat dan antrian tak terlalu ramai.

Baca Juga: Mau Nopol Unik? Ini Tarif PNBP Nomor Registrasi Kendaraan Bermotor (NRKB) Pilihan

Cek foto di bawah ini untuk jadwal Samsat Keliling yang dikelola oleh Samsat Ciputat.

Jadwal Samsat Keliling Tangsel
Jadwal Samsat Keliling Tangsel - Instagram @samsat.ciputat

Hitungan minggunya dari Senin-Jumat. Jamnya sekitar pukul 09.00 - 14.00.

Yang menunggak pajak beberapa tahun juga bisa dilayani di sini. Tetapi untuk perpanjangan 5 tahunan atau ganti kaleng plat nopol, tidak bisa dilayani di sini.

Prosedurnya mudah. Cukup membawa STNK, BPKB dan KTP-El asli sesuai nama di STNK serta fotokopinya masing-masing 1 lembar. Kalau BPKB masih di Finance, minta surat keterangan dulu dari Financenya.

Baca Juga: Yeaaay.... Ada Tempat Wisata Tangsel Terbaru, Taman Hutan Kota Jombang Ciputat

Halaman:

Editor: Sugih Hartanto


Tags

Terkini

x