Pakai Arit Dikalungkan ke Leher Tukang Ojek, Pelaku Begal di Ciputat Tangsel Tertangkap, Polisi: Masih di BAP

- 21 Desember 2021, 20:14 WIB
Pelaku pembegalan tukang ojek di Ciputat Tangsel yang tertangkap warga.
Pelaku pembegalan tukang ojek di Ciputat Tangsel yang tertangkap warga. /Foto: Instagram/@ppanakranting_08/

SEPUTARTANGSEL.COM - Polisi membenarkan telah mengamankan terduga pelaku begal seorang tukang ojek di Ciputat, Tangerang Selatan. 

Pelaku berinisial AN (27) seorang warga Depok, Bogor, Jawa Barat. Dia mencoba untuk membegal korbannya yang berinisial MHD (59) di Ciputat Tangsel.

Kanit Reskrim Polsek Ciputat, Iptu Deni Nova membenarkan bahwa terduga pelaku percobaan perampasan sudah diamankan.

Baca Juga: Tukang Ojek di Ciputat Tangsel Jadi Korban Begal, Pelaku Tertangkap, Polisi: Saya Akan Cek

"Iya sudah diamankan. Terduga pelaku saat ini masih dalam pemeriksaan intensif," kata Deni kepada SeputarTangsel.Com, Selasa 21 Desember 2021.

Peristiwa begal itu terjadi di kawasan Ciputat Timur, Tangerang Selatan (Tangsel), pada Selasa dini hari, 21 Desember 2021.

MHD yang berprofesi sebagai tukang ojek di Ciputat Tangsel ini menjadi sasaran begal sekira pukul 03.00 WIB.

Baca Juga: Kronologi Laga Satpol PP Tangsel vs Sekwan DPRD yang Diwarnai Kericuhan: Hanya Emosi Sesaat

Berdasarkan keterangan korban, pelaku berpura-pura menyewa jasa ojek. Korban saat itu sedang mangkal di Cipayung. Pelaku meminta diantarkan ke Jalan Ciputat Baru, Tangsel.

Pelaku kemudian langsung mengeluarkan arit untuk mengalungi leher korban. Beruntung, korban dapat lepas dari senjata tajam milik pelaku itu.

"Barang buktinya sudah diamankan sebilah arit. Kami masih proses BAP terhadap pelaku, karena pelaku sulit digali keterangannya," ungkap Deni.

Baca Juga: Jadwal SIM Keliling Wilayah Tangerang Selatan, Selasa 21 Desember 2021, Ada di Pamulang dan ITC BSD

Deni menuturkan, keterangan pelaku masih berubah-ubah. Hal ini kemudian menyulitkan polisi dalam menggali keterangan.

Diberitakan sebelumnya, seorang warga Ciputat, Tangerang Selatan dilaporkan menjadi sasaran pelaku begal.

Peristiwa begal itu terjadi di kawasan Ciputat Timur, Tangerang Selatan (Tangsel), pada Selasa dini hari, 21 Desember 2021.

Baca Juga: Viral Laga Sepak Bola Antar OPD Tangsel Diwarnai Tendangan Kung Fu, Benyamin Davnie: Saya Akan Cek

Informasi begal tersebut didapat dari netizen @ppanakranting_08 lewat pesan yang diterima akun Instagram, @SeputarTangsel.***

Editor: Taufik Hidayat


Tags

Terkait

Terkini

x