Menpora Serahkan Bonus Rp10 Miliar Atlet Bulu Tangkis Peraih Thomas Cup 2020

- 27 Desember 2021, 19:28 WIB
Menpora Zainudin Amali serahkan bonus tim Bulu Tangkis peraih Piala Thomas 2020
Menpora Zainudin Amali serahkan bonus tim Bulu Tangkis peraih Piala Thomas 2020 /Instagram @badminton.ina/

  ARTANGSEL.COM- Akhirnya Kemenpora menyerahkan bonus sebagai apresiasi bagi atlet tim bulu tangkis yang berhasil memboyong Piala Thomas 2020 sebesar Rp10 Miliar.  

Penyerahan tersebut dilakukan oleh Menpora Zainuddin Amali sebagai apresiasi bagi atlet berprestasi yang berhasil membawa kembali Piala Thomas yang sudah 19 tahun lepas dari Indonesia.

Penyerahan bonus diterima oleh Ketua Umum PP PBSI, Agung Firman Sampurna di Audiotorium Kemenpora pada 27 Desember 2021.

Melalui akun Instagram Persatuan Badminton Seluruh Indonesia (PBSI) @badminton.ina diungkapkan selain penyerahan bonus sebagai apresiasi atlet bulu tangkis, Menpora juga menyerahkan Piagam Tanda Kehormatan. 

Baca Juga: Shin Tae Yong dan Nova Pantau Laga Thailand vs Vietnam, Analisis Lawan Timnas Indonesia di Final Piala AFF

"Presiden Republik Indonesia melalui Kementerian Pemuda dan Olahraga juga menyerahkan Piagam Tanda Kehormatan Satyalancana Dharma Olahraga kepada para pahlawan bulutangkis," ungkap @badminton.ina. 

Para pahlawan peraih Piagam tanda kehormatan Satyalancana Dharma Olahraga di antaranya Eng Hian, Sony Dwi Kuncoro dan Tri Kusharjanto.

Sebelumnya ramai diberitakan mengenai bonus sebagai apresiasi bagi atlet yang berhasil memboyong Piala Thomas. 

Jonatan Christie dan rekan-rekannya sempat menjadi perhatian netizen setelah menyuarakan soal bonus mereka untuk kemenangan Thomas Cup 2020 pada Oktober 2021. 

Baca Juga: Viral Video TikTok Bukti Cinta Tak Pandang Fisik, Pengantin Ini Banjir Doa dan Pujian Netizen

Halaman:

Editor: Tining Syamsuriah


Tags

Terkait

Terkini

x