Jokowi Tanding dengan Atlet Badminton yang Berhasil Boyong Piala Thomas 2021

- 3 Desember 2021, 09:23 WIB
Jokowi berpasangan dengan Jonathan Christie tanding melawan Ketua PBSI Agung Firman dan Hendra Setiawan
Jokowi berpasangan dengan Jonathan Christie tanding melawan Ketua PBSI Agung Firman dan Hendra Setiawan /Instagram @jokowi/

SEPUTARTANGSEL.COM- Presiden Jokowi dalam kunjungannya ke Bali meninjau persiapan Penyelenggaraan G20 juga mengunjungi para atlet badminton yang berjuang merebut Piala Thomas 2021, 2 Desember 2021.

Pada kunjungannya di International Convention Center, Kabupaten Badung, lokasi digelarnya BWF World Tour Finals 2021 selain menyaksikan babak final, Jokowi juga sempat turun bertanding dengan atlet badminton dunia kebanggaan Indonesia.

Dalam kunjungannya yang diunggah di Youtube Sekretariat Presdien, Jokowi menyampaikan rasa bangga dan apresiasinya pada para atlet dan PBSI yang berhasil memboyong Piala Thomas 2021 setelah 19 tahun lepas dari Indonesia. 

"Saya menyampaikan apresiasi yang setinggi-tingginya dan rasa sangat bangga pada para Atlet dan PBSI yang telah berhasil membawa Piala Thomas ke Indonesia setelah 19 tahun keluar dari Indonesia," sambut Jokowi.  

Baca Juga: Anies Baswedan Raih Penghargaan Gubernur Terbaik, Netizen Singgung Giring Ganesha

Jokowi juga menyebut bahwa piala ini juga menjadi kebanggaan masyarakat Indonesia yang ditunggu-tunggu. 

Melalui akun Instagramnya @jokowi juga memerkan sempat bertanding dengan para atlet badminton kebanggaan Indonesia.

"Malam ini, saya datang ke Bali International Convention Center, Kabupaten Badung, lokasi digelarnya pertandingan bulutangkis dunia, BWF World Tour Finals 2021. Bukan sekadar menyaksikan laga pemain-pemain terbaik dunia, tapi saya turun ke lapangan dan bermain bulutangkis. Saya berpasangan dengan Jonathan Christie, melawan Hendra Setiawan dan Ketua Umum PBSI, Agung Firman Sampurna," unggahan Instagram @jokowi pada 2 Desember 2021. 

Jonathan Christie yang berpasangan dengan presiden Jokowi mengaku deg-degan. Meski hanya di lapangan latihan, ia merasakan hal yang beda. 

Halaman:

Editor: Tining Syamsuriah


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x