Leani Ratri Oktila Ratu Parabadminton Paralimpiade Tokyo 2020 Persembahkan 3 dari 9 Medali untuk Indonesia

- 7 September 2021, 07:53 WIB
 Leani Ratri Oktila, Sang Ratu Parabadminton
Leani Ratri Oktila, Sang Ratu Parabadminton /kemenpora.go.id/

 

SEPUTARTANGSEL.COM - Setelah penantian yang cukup lama, akhirnya tim Indonesia di Paralimpiade dapat meraih hasil gemilang melalui atlet Leani Ratri Oktila.

Atlet parabadminton Leani Ratri Oktila telah mempersembahkan tiga medali dari total 9 medali di Paralimpiade Tokyo 2020.

Leani pun mendapat julukan sebagai ratu parabadminton.

Tim Indonesia meraih total 9 medali dengan rincian dua medali emas, tiga perak, dan empat perunggu.

Baca Juga: Rapat Evaluasi PPKM, Jokowi: Covid-19 Tidak Mungkin Hilang Total

Tiga medali yang diperoleh Leani Ratri Oktila adalah dari nomor tunggal putri, nomor ganda putri dan nomor ganda campuran.

Pada nomor tunggal putri SL4, Leani meraih medali perak.

Sedangkan di nomor ganda putri, Leani berpasangan dengan Khalimatus Sadiyah memperoleh medali emas.

Berpasangan dengan Hary Susanto di nomor ganda campuran, Leani kembali mempersembahkan medali emas.

Perempuan 30 tahun ini bahkan menjadi atlet terbaik kategori putri SL4 di dunia.

Baca Juga: Arief Muhammad Belikan Parfum dari New York, Sang Istri: Ogah Amat Parfum Ditukar Vespa

Bahkan di Paralimpiade Tokyo 2020, Leani Ratri Oktila menjadi peringkat satu dunia di tiga nomor sekaligus yaitu WS, WD, dan XD.

Perempuan asal Riau ini memiliki peran besar dalam perolehan medali dan posisi Indonesia menjadi ke-43 pada Paralimpiade Tokyo 2020.

"Ini Paralimpiade pertama saya. Saya selalu ingin menunjukkan penampilan yang terbaik dan maksimal untuk Indonesia," ujar Leani dilansir SeputarTangsel.com dari kemenpora.go.id SEnin 6 September 2021.

Baca Juga: Presiden Jokowi Akan Penuhi Undangan Malam Anugerah FFI 2021 di Hari Pahlawan, Begini Respons Reza Rahadian

Ratu parabadminton ini lahir pada tanggal 6 Mei 1991 di Dusun Karya Nyata, Desa Siabu, Kecamatan Salo, Kabupaten Kampar, Riau.

Leani telah mengenal badminton sejak masih usia tujuh tahun dengan bimbingan dari orang tuanya.

Sejak masih muda, Leani telah terlihat memiliki bakat yang menonjol dan mampu menorehkan banyak prestasi.

Mulai dari tingkat provinsi hingga nasional, dimulai saat berusia 21 tahun.

Namun pada 2011, Leani mengalami kecelakaan sepeda motor yang menyebabkan kaki kirinya rusak dan lebih pendek 7cm.

Baca Juga: Presiden Jokowi Akan Penuhi Undangan Malam Anugerah FFI 2021 di Hari Pahlawan, Begini Respons Reza Rahadian

Hal tersebut tak membuat Leani putus asa, apalagi sampai berhenti bermain badminton.

Melalui timnas paralimpiade, Leani kembali terpacu untuk membuktikan kemampuan dan menorehkan prestasi lagi.

Prestasi pertama yang diraih Leani dalam parabadminton adalah pada tahun 2012.

Kemudian pada 2013 bergabung dengan Komite Paralimpiade Nasional Indonesia atau NPC.

Berikut ini daftar lengkap prestasi Leani Ratri Oktila:

Baca Juga: Kunci Jawaban Buku Tema 3 Kelas 6 SD MI Edisi Revisi 2018 Manfaat Listrik dalam Kehidupan Sehari-hari  

1. Di Pekan Paralimpiade Nasional atau Peparnas 2012, Leani meraih satu medali emas dan perak.

2. Pada Asian Paragames di Incheon 2014 dengan meraih emas pada nomor ganda campuran.

3. 2015 Leani kembali mempersembahkan dua emas untuk nomor tunggal putri dan ganda putri di ASEAN Paragames Singapura 2015.

4. 2017 di Kuala lumpur Leani meraih dua medali emas untuk nomor ganda putri dan ganda campuran.

5. Pada kejuaraan dunia BWF 2017 di Korea, Leani mampu meraih satu emas untuk ganda campuran.

6. Di Asian Paragames Jakarta 2018, Leani meraih dua medali emas pada nomor ganda putri dan ganda campuran.

Baca Juga: Biaya Proyek Kereta Cepat Jakarta-Bandung Membengkak, Adhie Massardi: Proyek Terabsurd  

7. Pada kejuaraan dunia BWF 2019 di Swiss, medali emas untuk tunggal putri dan ganda campuran mampu diraihkan.

Bahkan Leani selama dua tahun berturut-turut yaitu 2018-2019 dianugerahi gelar atlet parabadminton putri terbaik dari Federasi Badminton Dunia atau BWF.

Semua latihan dan perjuangannya selama ini Leani buktikan dalam Paralimpiade Tokyo 2020 dengan mempersembahkan 3 medali sekaligus.

Baca Juga: 2 Perpustakaan Gratis yang Nyaman dan Punya Ribuan Buku di Tangsel, Anda Harus Tahu! 

Saat ini Leani tercatat sebagai mahasiswa di Universitas Veteran Bangun Nusantara, Sukoharjo untuk meraih gelar master pada bidang studi bahasa Indonesia. ***

Editor: Tining Syamsuriah


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah