Menpora dan Menparekraf Persiapkan Indonesia Jadi Tuan Rumah FIBA Asia Cup dan World Superbike

- 2 Juni 2021, 20:45 WIB
Logo FIBA Asia Cup 2021
Logo FIBA Asia Cup 2021 /Sumber: FIBA Asia/

SEPUTARTANGSEL.COM – Indonesia akan menjadi tuan rumah FIBA Asia Cup 2021 atau Piala Asia Bola Basket dan World Superbike 2021 yang akan dihelat pada bulan Agustus mendatang.

Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Zainudin Amali dan Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Uno tengah mempersiapkan perhelatan akbar tersebut.

Menpora Amali menyampaikan dalam perhelatan tersebut Indonesia tak hanya menargetkan untuk sukses dalam penyelenggaraan tetapi juga sukses dalam prestasi.

 Baca Juga: Atlet Panjat Tebing Indonesia Pecahkan Rekor Dunia

“Niat kita, kita menjadi penyelenggara yang baik tetapi juga harus punya prestasi dalam tim nasional kita,” tutur Menpora Amali pada Rabu, 2 Juni 2021.

Zainudin memaparkan, tim basket yang masuk ke dalam delapan besar FIBA Asia Cup 2021 ini akan secara otomatis dapat berlaga di ajang Piala Dunia Bola Basket 2023 atau FIBA World Cup 2023.

Meskipun tidak mudah, Menpora meyakini kesempatan yang diberikan oleh FIBA untuk menjadi tuan rumah Piala Asia Bola Basket 2021 ini dapat dimanfaatkan secara maksimal untuk lolos ke ajang Piala Dunia Bola Basket 2023 di mana Indonesia juga akan menjadi tuan rumah bersama dengan Filipina dan Jepang.

Baca Juga: KPU Diminta Siapkan Jadwal Alternatif Pemilu Selain Februari 2024 oleh DPR RI

“Memang ini tidak mudah, maka kesempatan yang diberikan oleh FIBA untuk menjadi tuan rumah FIBA Asia Cup itu kita langsung tangkap dan kita menyatakan kesediaan. Karena dengan menjadi tuan rumah FIBA Asia Cup, maka kesempatan kita untuk bisa lolos menjadi peserta FIBA World Cup–nya peluangnya terbuka,” tuturnya.

Halaman:

Editor: Ignatius Dwiana


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x