Markis Kido Meninggal Dunia, Pasangan Mainnya Hendra Setiawan Ungkap Kesedihan

14 Juni 2021, 22:40 WIB
Markis Kido dan Hendra Setiawan /

SEPUTARTANGSEL.COM- Markis Kido meninggal dunia hari ini 14 Juni 2021. 

Tak ada gejala dan penyakit yang diderita, dikabarkan Markis Kido meninggal karena serangan jantung. 

Markis Kido juga dikabarkan meninggal saat sedang bermain bulu tangkis. 

Hendra Setiawan merupakan pasangan ganda Markis Kido sebelum berpasangan dengan Muhammad Ahsan. 

Baca Juga: Innalillahi, Markis Kido Meninggal Dunia, Pahlawan Bulu Tangkis Indonesia Peraih Emas di Olimpiade Beijing

Mendengar kabar meninggalnya pasangannya di bulu tangkis tersebut, Hendra pun mengungkapkan kesedihannya. 

Dalam unggahan media sosial Hendra menuliskan, 

"Ikut berduka cita yang sangat mendalam buat salah satu partner terbaik saya dalam suka maupun duka.. Dia salah satu pemain yang luar biasa dan sangat bertalenta.. Saya ingin mengucapkan banyak terimakasih karena sudah menjadi partner yang sangat baik buat saya dalam waktu menang ataupun kalah.. Terimakasih sudah berpartner mulai dari nol dan berjuang bersama selama 14 tahun.
Terimakasih Kido & selamat jalan," tulis Hendra Setiawan di akun Instagramnya @hendrasansan.

Baca Juga: Jakarta Fase Genting Covid-19, Ferdinand Hutahaean: Presiden dan Satgas Fokus Dong Nanti Gubernur Marah

Beberapa prestasi yang diraih Markis Kido World Cup (2006), World Championships (2007), Olympic Games (2008), Asian Games (2009),
7-time Southeast Asian Games gold medalist, dan 10 Superseries titles

Tak hanya Hendra Setiawan yang merasakan kehilangan pasangan bertandingnya, pebulu tangkis cantik Yuni Kartika melalui akun instagramnya @yuni.kartika73 juga mengungkapkan kesedihannya. 

Baca Juga: Prabowo Subianto Raih Suara Tertinggi pada Hasil Survei SMRC, Kalahkan Sejumlah Tokoh Nasional Ini

"BREAKING NEWS!! Telah meninggal dunia salah satu pebulutangkis terbaik tanah air "Markis Kido" Semoga amal dan ibadahnya diterima disisi Tuhan YME!! Amin Selamat Jalan Markis Kido," tulis Yuni Kartika dengan emot sedih berjajar.

Selamat jalan legenda bulu tangkis Indonesia. *** 

Editor: Tining Syamsuriah

Tags

Terkini

Terpopuler