Petani Temanggung Ini Tersesat dan Tak Tahu Arah Jalan Pulang

15 Desember 2021, 08:28 WIB
Ilustrasi sepeda dan petani. Yoto, seorang petani di Temanggung, Jawa Tengah naik sepeda tersesat dan tahu arah jalan pulang. /Foto: Pixabay/Quangbaophoto/

SEPUTARTANGSEL.COM - Tersesat dan tak tahu arah jalan pulang. Ini adalah penggalan lirik lagu Rumor yang dirilis tahun 2012.

Tetapi bagi Yoto, petani asal Temanggung, Jawa Tengah, kalimat tersebut bukan penggalan lirik lagu.

Yoto benar-benar mengalami yang namanya tersesat dan tak tahu arah jalan pulang. Bahkan, ia tersesat sampai sejauh 25 km bersepeda onthel dari desanya.

Baca Juga: Begini Kronologi Dua Sejoli yang Hilang Secara Misterius Usai Alami Kecelakaan di Nagreg

Yoto yang merupakan warga Gondang Wayang, Jrabah, Temanggung, Jawa Tengah itu ditemukan warga yang melihatnya kelelahan dan kebingungan.

Dikutip dari akun Instagram @magelang_raya, Selasa 14 Desember 2021, Yoto yang belum diketahui usianya namun tampak sudah lanjut usia (lansia) ini, awalnya pergi mencangkul di daerah Kedu, pada Senin, 13 Desember 2021 pagi.

Setelah itu, ia kemudian berniat pulang ke rumahnya dengan menggunakan sepeda onthel.

Baca Juga: Habis Ditabrak, 2 Remaja di Garut Hilang Dibawa Penabraknya

Tetapi, Yoto lupa jalan pulang, sehingga berakhir tersesat hingga ke wilayah Magelang, dan ditemukan warga dalam keadaan kelelahan dan bingung, di samping Bank Jateng Syariah, Magelang.

Menanggapi unggahan @magelang_raya, netizen gercep mencari info dan saling mengabarkan. Yoto juga diberi makan dan minum untuk memulihkan staminanya.

Beberapa jam kemudian, netizen yang memberikan informasi tersebut kepada pihak Magelang Raya melaporkan kondisi terbaru Yoto. Dia menuturkan bahwa pria tersebut saat ini sudah bertemu dengan keluarganya.

"Alhamdulillah bapak Yoto sudah bertemu sama keluarganya, terima kasih rekan-rekan semua yang sudah membantu dan terima kasih @magelang_raya," tuturnya.

Baca Juga: Diduga Dibawa Anak Punk, Anak Ciputat Tak Pulang Sejak 13 Agustus 2021

Bahkan Pemerintah Desa Gondang Wayang lewat akun @pemdes_gondangwayang pun mengabarkan bahwa pihak Pemdes sudah menjemput warganya itu.

"Sudah tertangani dengan dijemput... Terimakasih atas bantuan dan juga informasinya," tulis @pemdes_gondangwayang
di kolom komentar.

Alhamdulillah, Yoto bisa pulang sehat, selamat dan tak jadi butiran debu, seperti lirik lagu Rumor.***

Editor: Sugih Hartanto

Tags

Terkini

Terpopuler