Link Pengembalian Dana (Refund) Wisata Ancol Yang Sudah Membeli Tiket Hari Ini

- 15 Mei 2021, 13:40 WIB
Gerbang tiket Jaya Ancol Taman Impian
Gerbang tiket Jaya Ancol Taman Impian /Humas Jaya Ancol Taman Impian

SEPUTARTANGSEL.COM - Sehubung tempat wisata Ancol ditutup, pengelola sediakan link pengembalian dana (refund).

Manajemen Taman Impian Jaya Ancol, memberikan opsi kepada para pengunjung yang sudah terlanjur membeli tiket masuk wisata Ancol.

Para pengunjung yang sudah membeli tiket pada hari Sabtu, 15 Mei 2021, bisa mengajukan pengembalian dana (refund).

Baca Juga: Hari Ini Wisata Ancol Ditutup Guna Evaluasi Prokes dan Disinfeksi Area Wisata

Pasalnya tempat wisata Ancol ditutup sementara pada hari ini Sabtu, 15 Mei 2021, dan akan dibuka kembali pada Minggu 16 Mei 2021.

Mengutip dari Antara, pengunjung yang mau mengajukan 'refund' dapat langsung mengunjungi tautan https://goers.co/francol15mei dan mengisi formulir di dalamnya.

Nantinya,  setelah pengajuan maka pihak manajemen akan memproses pada tanggal 20 Mei 2021, selama 30 hari kerja setelah dikonfirmasi.

Baca Juga: Nicho Silalahi Unggah Video Lawas Jokowi yang Berjanji Akan Perkuat KPK, Rizal Ramli: Ambyaar

Formulir "refund" itu ditujukan bagi pengunjung Ancol dan seluruh wahana rekreasi di dalamnya.

Pengembalian dana tiket 100 persen berupa uang, namun tidak termasuk biaya layanan yang sudah dibayarkan.

Bagi pengunjung yang sudah memiliki tiket untuk kunjungan pada Sabtu 15 Mei 2021 dapat melakukan penjadwalan ulang kedatangan tanpa harus reservasi ulang mulai 16 Mei sampai 31 Desember 2021.

Baca Juga: Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan Dikabarkan Terbukti Tersandung Kasus Korupsi oleh KPK, Begini Faktanya

Diberitakan sebelumnya, Ancol ditutup sementara pada 15 Mei 2021 untuk evaluasi pemberlakuan penguatan protokol kesehatan dan akan kembali dibuka pada Minggu 16 Mei 2021.***

Editor: Taufik Hidayat


Tags

Terkait

Terkini

x