Nikita Mirzani Dijemput Paksa, Humas Polda Banten: yang Jemput Jelas, Sepatutnya Kooperatif

- 15 Juni 2022, 12:54 WIB
Arsip foto Nikita Mirzani dalam sebuah agenda di Polda Metro Jaya.
Arsip foto Nikita Mirzani dalam sebuah agenda di Polda Metro Jaya. /Foto: PMJ News/

“Upaya paksa dilakukan terhadap NM karena NM mangkir dalam beberapa kali pemanggilan resmi dari penyidik,” tegasnya.

Kendati begitu, Shinto belum menjelaskan kasus apa yang membuat Nikita harus dijemput paksa.

Pihaknya hanya berharap Nikita mau kooperatif dengan penyidik untuk mengikuti proses pemeriksaan.

Baca Juga: Buya Yahya 'Damprat' Nikita Mirzani Ngaku Senang Masuk Neraka Bisa Pesta: Kecelakaan Besar, Keluar dari Iman

“Sampai saat ini, NM belum bersedia keluar untuk bertemu dengan penyidik, namun penyidik tetap persuasif dan mengimbau NM untuk kooperatif dalam penyidikan,” tambahnya.

Shinto menegaskan bahwa kedatangan para penyidik ke kediaman Nikita Mirzani sudah sesuai hukum karena ada surat perintahnya.

Baca Juga: Nikita Mirzani Temui Ustadz Das’ad Latif, Tabayyun Soal Pemberitaan Lecehkan Agama

“Identitas penyidik yang datang ke rumah NM jelas, surat perintahnya juga jelas, tujuan kedatangannya pun jelas, perkaranya juga jelas, maka sepatutnya sebagai warga negara yang taat hukum, NM kooperatif dengan penyidik,” ungkap Shinto.

“Ketika LP ditangani di Polresta Serang Kota, maka dalam rangka menemukan terlapor, penyidik dapat melintas ke lokasi terlapor meski di luar Kota Serang dan Banten,” pungkasnya.***

Halaman:

Editor: Sugih Hartanto


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah