Tangsel Akan Miliki Kampung-kampung Tangguh yang Aman dan Bebas Covid-19

- 18 Juni 2020, 11:21 WIB
Wakil Wali Kota Tangerang Selatan (Tangsel) Benyamin Davnie.
Wakil Wali Kota Tangerang Selatan (Tangsel) Benyamin Davnie. /- Foto: Instagram @benyamindavnie

SEPUTARTANGSEL.COM - Wakil Wali Kota Tangerang Selatan (Tangsel) Benyamin Davnie mengingatkan, peran masyarakat dalam menjaga lingkungan sangat diperlukan.

Karena itu, Benyamin berharap Kampung Tangguh 'Jawara Tangsel' dapat menjadi contoh kampung yang selalu menjaga lingkungan agar aman dari sebaran Covid-19.

Hal tersebut disampaikan Benyamin saat meninjau Kampung Tangguh 'Jawara Tangsel' di Marga Jaya, Pakulonan, Serpong Utara, Tangsel.

Baca Juga: Komposisi Gamelan Cudamani oleh Musisi Tradisional Bali Jadi Soundtrack Kena: Bridge of Spirits PS5

Kampung Tangguh 'Jawara Tangsel' diharapkan dapat menjadi contoh kepada kampung lain agar selalu menjaga lingkungan yang aman, termasuk dalam hal memutus rantai penyebaran Covid-19.

"Di luar itu tentunya kampung tangguh ini juga kita harapkan bisa menjadi contoh soal keamanan, ketertiban dan lainnya," ungkap Benyamin, Rabu 17 Juni 2020.

Benyamin menambahkan, kampung Marga Jaya dijadikan sebagai Kampung Tangguh 'Jawara Tangsel', karena idealnya Kampung Tangguh memiliki lahan luas.

Baca Juga: POPULER HARI INI: Lowongan Kerja BUMN PT Nindya Karya Hingga Pengakuan Presiden Poligami Indonesia

Lahan ini memungkinkan dibangun posko atau ruangan yang dapat dijadikan tempat pertemuan guna membahas banyak hal dengan tokoh masyarakat dan masyarakat setempat.

Halaman:

Editor: Sugih Hartanto


Tags

Terkait

Terkini

x