Update Perampokan Toko Emas di ITC BSD: Tim Gabungan Polda Metro Jaya dan Polres Tangsel Periksa 4 Saksi

- 19 September 2022, 22:12 WIB
Kapolres Tangerang Selatan (Tangsel), AKBP Sarly Sollu mengungkapkan, tim gabungan Polda Metro Jaya dan Polres Tangsel telah memeriksa 4 saksi perampokan toko emas di ITC BSD.
Kapolres Tangerang Selatan (Tangsel), AKBP Sarly Sollu mengungkapkan, tim gabungan Polda Metro Jaya dan Polres Tangsel telah memeriksa 4 saksi perampokan toko emas di ITC BSD. /Foto: PMJ News/Fajar/

SEPUTARTANGSEL.COM - Tim gabungan Polda Metro Jaya dan Polres Tangsel (Tangerang Selatan) telah memeriksa rekaman kamera pengawas atau CCTV (Closed Circuit Television) di sejumlah titik.

Tim gabungan Polda Metro Jaya dan Polres Tangsel juga telah memeriksa empat orang saksi peristiwa perampokan toko emas 'Sinar Mas' di ITC BSD, Jumat 16 September 2022 lalu.

Kendati begitu, tim gabungan belum mengetahui keberadaan terduga pelaku bersenjata api (senpi) yang beraksi seorang diri tersebut.

Baca Juga: Toko 'Sinar Mas' ITC BSD Jadi Sasaran Perampokan, Polisi: Tidak ada Korban Jiwa

"Pelaku masih dalam pencarian. Total saksi sudah empat orang kita periksa," ungkap Kapolres Tangsel, AKBP Sarly Sollu, Senin 19 September 2022.

Dikutip SeputarTangsel.Com dari PMJ News, Sarly melanjutkan, empat saksi yang diperiksa di antaranya pemilik toko, dua orang karyawan serta satpam ITC BSD.

Satpam yang diperiksa itu diketahui saat kejadian melihat dan mencoba mengejar pelaku perampokan yang bikin heboh pengunjung ITC BSD tersebut.

Baca Juga: Perampokan Toko Emas di ITC BSD Tangsel, Polisi: Pelaku Seorang Diri Kabur Sambil Todongkan Senpi

"(Saksi yang diperiksa) karyawan dan sekuriti, termasuk korban," ucapnya.

Halaman:

Editor: Sugih Hartanto


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x