Update Corona Tangsel 26 Maret: ODP dan Positif Tambah 2, Pemkot Tetap Belum Bikin Peta Sebaran

- 26 Maret 2020, 20:54 WIB
Update virus corona (Covid-19) Kota Tangerang Selatan (Tangsel), 26 Maret 2020.
Update virus corona (Covid-19) Kota Tangerang Selatan (Tangsel), 26 Maret 2020. /- Foto: Dok. Humas Tangsel

SEPUTARTANGSEL.COM - Warga Kota Tangerang Selatan (Tangsel) yang masuk kategori Orang Dalam Pemantauan (ODP) dan Positif virus corona (Covid-19) bertambah masing-masing 2 orang.

Sementara Pasien Dalam Pengawasan (PDP) dan kasus kematian tidak ada penambahan.

Demikian terungkap dalam Update Terkini Covid-19 di Kota Tangsel, Kamis 26 Maret 2020 pukul 16.00 WIB.

Baca Juga: SPMB, UTS-UAS, Hingga Skripsi dan Tesis di Universitas Pamulang Digelar Online

Update diunggah di akun instagram resmi Humas Pemkot Tangsel, @humaskotatangsel.

Pemkot sendiri tetap belum membuat website yang memuat peta sebaran Covid-19 seperti dimiliki pemerintah-pemerintah kota dan kabupaten lain hingga provinsi dan pusat.

Terkait hal ini, Wakil Wali Kota Tangsel Benyamin Davnie mengaku masih mempertimbangan kecemasan masyarakat.

Baca Juga: Update Corona 26 Maret: 893 Positif, 78 Meninggal dan 35 Sembuh

"Kita kan mempertimbangkan juga tingkat keresahan masyarakat kalau ini kita buat. Kita bisa saja melakukan itu cuma kalau membuat keresahan yang berlanjut ke masyarakat ini yang menjadi pertimbangan kita oleh Pak Dandim dan Pak Kapolres," paparnya.

Halaman:

Editor: Sugih Hartanto


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Pemilu di Daerah

x