Tim dan Pembalap MotoGP Ingin Liburan Sepekan di Bali atau Lombok, Sandiaga Uno: Mereka Sedang Ajukan Proposal

- 11 Februari 2022, 07:06 WIB
Sirkuit Mandalika
Sirkuit Mandalika /Dok. ntbprov.go.id/

"Dia bilang bahwa ternyata Mandalika ini bukan hanya sebuah sirkuit yang baru tapi terindah, beliau menyampaikan semua pebalap 'excited' dan mereka juga kagum terhadap keindahan dari Mandalika, Lombok," ujarnya.

"Dan ada usulan dari Carlos sendiri bahwa untuk jeda antara Qatar dan Lombok yang dua minggu itu, satu minggunya dihabiskan di Indonesia baik itu di Lombok maupun di Bali," tuturnya.

"Mereka sedang mengajukan proposal yang jeda satu minggu, di antara Qatar dan Mandalika itu digunakan juga untuk berlibur di Indonesia dalam rangka persiapan," tambahnya.

Baca Juga: Tim dan Pembalap MotoGP Bersiap Lakukan Tes Pramusim di Sirkuit Mandalika

Kekaguman para pembalap MotoGP terhadap Indonesia bisa terlihat dari unggahan media sosial milik mereka.

Mulai dari Alex Rins, Fabio Quartararo, hingga Marc Marquez terlihat membagikan aktivitas mereka menikmati keindahan alam di Indonesia.

Untuk diketahui, Sirkuit Mandalika sendiri akan disibukkan dengan ajang tes ofisial MotoGP pada 11-13 Februari 2022 yang akan menjadi momen krusial bagi tim dan pembalap menentukan arah pengembangan motor mereka sebelum menjalani balapan pembuka musim di Qatar pada 6 Maret 2022 mendatang.

Selepas dari Doha, MotoGP akan kembali ke Mandalika yang bakal menjadi tuan rumah balapan kedua di kalender pada 20 Maret nanti.***

 

Halaman:

Editor: Dwi Novianto


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah