EPL Resmi Rilis Jadwal Musim 2022-2023, Manchester United Hadapi Brighton dan Liverpool di Laga Awal

- 17 Juni 2022, 14:01 WIB
Erik ten Hag, manajer dan pelatih Manchester United yang baru diangkat untuk musim 2022-2023
Erik ten Hag, manajer dan pelatih Manchester United yang baru diangkat untuk musim 2022-2023 /Foto: Tangkapan layar video Instagram @manchesterunited//

SEPUTARTANGSEL.COM - Liga Utama Inggris atau EPL merilis jadwal pertandingan musim 2022-2023, Kamis 16 Juni 2022.

Liga Inggris atau EPL rencananya akan memulai pertandingan pertama tanggal 5 Agustus 2022.

Crystal Palace kontra Arsenal akan menjadi laga pembuka di hari pertama. Setelahnya, akan ada 7 pertandingan lagi sampai 7 Agustus 2022. Salah satu yang menarik perhatian di jadwal EPL adalah pertemuan Everton vs Chelsea.

Baca Juga: Bawa Timnas Indonesia Lolos ke Piala Asia, Ipswich Town Perpanjang Kontrak Elkan Baggott Selama 3 Tahun

Dikutip SeputarTangsel.Com ESPN Berdasarkan jadwal EPL 2022-2023 yang disorot adalah Manchester United (MU).

Seperti diketahui MU yang biasa dijuluki The Red Devils atau Setan Merah itu mengalami musim yang buruk pada EPL 2021-2022. 

Mereka ditinggalkan Sir Alex Ferguson. Penggantinya, Ole Gunnar Solskjaer dinilai tidak mampu menangani tim, hingga dipecat di pertengahan musim. Ralf Rangnick ditunjuk sebagai pelatih dan manajer sementara MU.

Meski pada musim yang sama Cristiano Ronaldo kembali dari Juventus, kehadiran Rangnick juga tidak mampu mendongkrak performa tim. 

Baca Juga: Bertemu Petinggi Boeing, Menko Airlangga: Pemerintah Dukung Pengembangan Industri Dirgantara Nasional

Halaman:

Editor: Dwi Novianto


Tags

Terkait

Terkini

x