4 Fakta Menarik Usai Timnas Indonesia Pastikan Lolos ke Piala Asia 2023, Patahkan Rekor Selama 42 Tahun!

- 16 Juni 2022, 13:08 WIB
4 fakta menarik tentang Timnas Indonesia setelah lolos ke Piala Asia 2023
4 fakta menarik tentang Timnas Indonesia setelah lolos ke Piala Asia 2023 /Dok. HUMAS PSSI/

Terakhir kali Indonesia berhasil menang atas Kuwait terjadi pada tahun 1980. Kala itu Indonesia menang dengan skor 2-1 pada ajang Turnamen Kemerdekaan yang berlangsung di Malaysia.

Baca Juga: Timnas Indonesia Lolos ke Piala Asia 2023 Usai Menanti 15 Tahun, Iwan Bule: Alhamdulillah

2. Absen selama 16 Tahun

Indonesia dipastikan akan tampil pada gelaran Piala Asia 2023, setelah sempat absen dalam tiga edisi sebelumnya.

Indonesia gagal lolos pada edisi Piala Asia 2011 dan 2015, serta didiskualifikasi oleh AFC setelah mendapat hukuman dari FIFA.

Pencapaian ini merupakan pertama kalinya setelah 16 tahun. Terakhir kali Indonesia mentas pada Piala Asia terjadi pada tahun 2007, kala itu Indonesia lolos dengan status tuan rumah bersama Thailand, Malaysia dan Vietnam.

Indonesia berhasil lolos Piala Asia melalui jalur kualifikasi terakhir terjadi pada tahun 2004 yang diselenggarakan di negeri tirai bambu, China.

3. Lolos dengan Status Peringkat FIFA Terendah

Indonesia merupakan kontestan Piala Asia dengan Poin FIFA terendah, Indonesia hanya menempati peringkat 159 FIFA.

Peringkat tersebut jauh lebih rendah dari kontestan lainnya, peringkat terdekat dengan Indonesia berada di peringkat 154 yang ditempati oleh Malaysia.

Halaman:

Editor: Dwi Novianto


Tags

Terkait

Terkini