Persis Solo Juara Liga 2 Usai Kalahkan RANS Cilegon FC, Kaesang Pangarep Jadi Trending di Twitter

- 31 Desember 2021, 06:28 WIB
Pemilik saham mayoritas sekaligus CEO Persis Solo Kaesang Pangarep (tengah) mengangkat Piala Liga 2 di Stadion Pakansari, Cibinong, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Kamis 30 Desember 2021.
Pemilik saham mayoritas sekaligus CEO Persis Solo Kaesang Pangarep (tengah) mengangkat Piala Liga 2 di Stadion Pakansari, Cibinong, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Kamis 30 Desember 2021. /Dok. ANTARA/ADITYA PRADANA PUTRA/

SEPUTARTANGSEL.COM - Putra bungsu Presiden Joko Widodo Kaesang Pangarep tengah menjadi pembicaraan di media sosial.

Kaesang Pangarep yang juga seorang pengusaha muda sekaligus Dirut PT. Persis Solo Saestu (PSS) tengah berbahagia.

Persis Solo tim yang sahamnya saat ini dimiliki oleh Kaesang Pangarep itu baru saja menjuarai Liga 2 atas RANS Cilegon FC milik artis terkenal Raffi Ahmad.

Baca Juga: Hasil Liga 2 Grup B: RANS FC Raih Poin Penuh Atas Persekat Tegal 2-1

Tagar #Kaesang langsung menjadi trending di Twitter dengan berbagai ucapan dan komentar atas kemenangan Persis Solo tersebut.

Seperti yang diketahui, Persis Solo berhasil promosi ke Liga 1 sebagai juara di Liga 2 setelah mengalahkan RANS Cilegon FC.

Pada pertandingan final liga 2 yang digelar Kamis, 30 Desember 2021, Persis Solo menang 2-1 atas RANS Cilegon FC.

Baca Juga: Persis Solo vs AHHA PS Pati Jadi Laga Pembuka Liga 2 2021, Kickoff 26 September

Kaesang terlihat senyum gembira atas kemenangan dan pencapaian tim sepakbola miliknya tersebut.

Halaman:

Editor: Dwi Novianto


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x