Shin Tae Yong Tetap Jadi Pelatih Timnas Indonesia Usai Piala AFF 2020, Menpora: Saya Jamin Itu

- 28 Desember 2021, 10:11 WIB
Shin Tae Yong pelatih Timnas Indonesia saat melakukan konferensi pers di Piala AFF 2020
Shin Tae Yong pelatih Timnas Indonesia saat melakukan konferensi pers di Piala AFF 2020 /Dok. PSSI/

SEPUTARTANGSEL.COM - Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora), Zainudin Amali menjamin akan mempertahankan pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae Yong apapun yang terjadi di babak final Piala AFF 2020.

Menurut Zainudin Amali, Indonesia akan menjadi tuan rumah Piala Dunia U-20 pada tahun 2023 mendatang dan masih membutuhkan pelatih seperti Shin Tae Yong.

Sehingga, Shin Tae Yong dipastikan tetap akan melatih Timnas Indonesia U-20 sebagai persiapan mengikuti turnamen Piala Dunia U-20 2023.

Baca Juga: Shin Tae Yong Ungkap Rahasia Comeback Timnas Indonesia Saat Taklukkan Malaysia 4-1

"Jadi kita menjadi tuan rumah FIFA World Cup U-20 tahun 2023, maka kita tetap butuh pelatih," ujar Amali dikutip SeputarTangsel.Com dari PRFM News pada Selasa, 28 Desember 2021.

"Dan Shin Tae Yong akan tetap menjadi pelatih untuk U-20 yang akan bertanding di FIFA World Cup U-20 tahun 2023. Shin Tae Yong aman. Saya menjamin itu," sambungnya.

Sementara itu, Zainudin Amali juga meminta doa dan dukungannya kepada seluruh masyarakat agar Timnas Indonesia bisa meraih kemenangan di babak final Piala AFF 2020.

Baca Juga: Timnas Indonesia Tahan Imbang Vietnam, Shin Tae Yong Akui Sengaja Terapkan Strategi Bertahan

"Saya berharap seluruh masyarakat memberikan dukungan dan doa kepada perjuangan anak-anak kita yang sekarang sudah sampai ke final," ujar Amali.

Halaman:

Editor: Dwi Novianto


Tags

Terkait

Terkini

x