Pelatih Persita Tangerang, WCP Soroti Keputusan Kontroversial Wasit Iwan Sukoco: Kenapa Masih Dipakai?

- 3 Oktober 2021, 08:44 WIB
Pelatih Persita Tangerang, Widodo Cahyono Putro atau WCP
Pelatih Persita Tangerang, Widodo Cahyono Putro atau WCP /Foto: Instagram/persita.official/

SEPUTARTANGSEL.COM - Persita Tangerang berhasil menahan imbang Borneo FC dengan skor akhir 2-2 di Stadion Pakansari, Cibinong pada Sabtu, 2 Oktober 2021 dalam lanjutan BRI Liga 1 musim 2021-2022.

Sempat tertinggal 2 gol dan bermain dengan 10 pemain, ternyata Persita Tangerang masih mampu mengejar ketertinggalan dua gol tersebut untuk memaksa permainan berakhir dengan imbang.

Namun, hal yang disorot dari pertandingan Borneo FC melawan Persita Tangerang adalah keputusan wasit Iwan Sukoco yang dinilai cukup kontroversial.

Baca Juga: 10 Pemain Persita Tangerang Sukses Tahan Imbang Borneo FC 2-2 Setelah Tertinggal 2 Gol

Dalam laga tersebut, Irsyad Maulana yang melakukan penetrasi ke dalam kotak penalti Borneo FC kemudian dilanggar oleh pemain Pesut Etam Davronov.

Akan tetapi, wasit Iwan Sukoco malah menganggap Irsyad Maulana melakukan diving sehingga ia langsung memberikan kartu kuning kedua untuk Irsyad.

Menanggapi hal tersebut, pelatih Persita Widodo Cahyono Putro atau WCP sangat menyesalkan keputusan dari wasit Iwan Sukoco tersebut.

"Mengenai keputusan wasit, saya sudah ada rekaman video. Memang itu betul-betul free kick. Jadi saya harap PT Liga mengevaluasi wasit ini yang namanya Iwan Sukoco," ujar WCP dikutip SeputarTangsel.Com dari laman Persita pada Minggu, 3 Oktober 2021.

Baca Juga: Half Time: Persita Tangerang Tertinggal 0-1 dari Borneo FC, Irsyad Maulana Diusir Wasit

Halaman:

Editor: Dwi Novianto


Tags

Terkait

Terkini

x