Kejutan! Real Madrid Dipermalukan Tim Kecil Sheriff Tiraspol, Ancelotti: Sulit Untuk Dijelaskan

- 29 September 2021, 07:57 WIB
Para pemain Sheriff Tiraspol berselebrasi usai mempermalukan Real Madrid, 2-1 di di Santiago Bernabeu, Rabu 29 September 2021.
Para pemain Sheriff Tiraspol berselebrasi usai mempermalukan Real Madrid, 2-1 di di Santiago Bernabeu, Rabu 29 September 2021. /Foto: REUTERS/JUAN MEDINA/

SEPUTARTANGSEL.COM - Kejutan terjadi di babak penyisihan Liga Champions pekan kedua pada Rabu dini hari, 29 September 2021.

Di luar dugaan tim kecil asal Moldova Sheriff Tiraspol mampu menaklukkan Real Madrid di Santiago Bernabeu dengan skor akhir 2-1.

Penyerang Sheriff Tiraspol Jakhshibaev berhasil mencetak gol pada menit ke-25 yang membuat Sheriff sementara unggul 1-0 sampai babak pertama.

Baca Juga: Klasemen Liga Champions Pekan Pertama: Sheriff Tiraspol Pimpin Klasemen, Real Madrid di Posisi Kedua

Di babak kedua, Karim Benzema mampu menyamakan kedudukan menjadi 1-1 setelah Real Madrid mendapatkan hadiah penalti pada menit ke-65.

Namun petaka kembali datang untuk Real Madrid di menit-menit akhir, pasalnya gawang mereka harus kebobolan kembali oleh Sheriff Tiraspol melalui gol yang dicetak oleh Sebastian Thill pada menit ke-90.

Hingga peluit babak kedua berakhir, Sheriff Tiraspol berhasil meraih kemenangan kedua di Liga Champions dan memimpin klasemen sementara grup D dengan raihan 6 poin.

Baca Juga: Hasil Liga Champions 2021-2022: Sheriff Tiraspol Menang, Inter Milan Takluk dari Real Madrid

Melihat hasil tersebut, pelatih Real Madrid Carlo Ancelotti menyebutkan, kekalahan timnya disebabkan karena detail kecil.

Halaman:

Editor: Dwi Novianto


Tags

Terkait

Terkini

x