Persija Jakarta Jaga Momentum Kemenangan Saat Hadapi Persita Tangerang Malam Nanti, Live Indosiar

- 28 September 2021, 07:43 WIB
Striker Persija, Marko Simic saat menghadapi Persela Lamongan di pekan keempat BRI Liga 1
Striker Persija, Marko Simic saat menghadapi Persela Lamongan di pekan keempat BRI Liga 1 /Foto: Antara/Yulius Satria Wijaya/

SEPUTARTANGSEL.COM - Persija Jakarta akan menghadapi Persita Tangerang pada lanjutan BRI Liga 1 musim 2021-2022 di pekan kelima pada Selasa, 28 September 2021.

Mempunyai modal kemenangan di pekan sebelumnya atas Persela dengan skor akhir 2-1 akan dijadikan Macan Kemayoran sebagai momentum untuk menjaga tren kemenangan pada hari ini.

"Untuk menatap laga besok (Red. hari ini) kami menjaga momentum kemenangan dengan positif. Baik itu dalam latihan maupun pertandingan. Tidak ada kata lain kami harus bekerja keras," ujar pelatih Persija, Angelo Alessio.

Baca Juga: Persija Jakarta Akhirnya Raih Kemenangan Perdana Setelah Kalahkan Persela Lamongan 2-1

Dikutip SeputarTangsel.com dari laman LIB pada Selasa, 28 September 2021, Angelo juga mengatakan bahwa pasukannya akan memaksimalkan permainan dan memperbaiki kekurangan yang dimiliki.

"Memaksimalkan semua yang ada dan berusaha memperbaiki kekurangan. Agar momentum kemenangan ini tetap terjaga di setiap pertandingan," ungkap Angelo.

Sebagai informasi, Persija Jakarta saat ini berada di posisi keenam atau satu strip di atas Persita dengan raihan 6 poin dari 1 kali menang dan 3 kali seri.

Baca Juga: Jadwal BRI Liga 1 Pekan Kelima: Ada Persikabo 1973 Tantang Persib Bandung dan Persija vs Persita

Tentunya, laga menghadapi Persita nanti malam merupakan pertaruhan bagi Persija untuk memperbaiki klasemen tim Macan Kemayoran di BRI Liga 1 musim ini.

Halaman:

Editor: Dwi Novianto


Tags

Terkait

Terkini

x