Alfath Faathier Jadi Pemain Kedua yang Dilepas Persija Jakarta di Musim 2021

- 2 Juli 2021, 23:26 WIB
Alfath Faathier, mantan bek Persija Jakarta. Alfath Faathier jadi pemain kedua yang dilepas Persija Jakarta di musim 2021. Dia akan berlabuh ke klub Liga 2 Persis Solo.
Alfath Faathier, mantan bek Persija Jakarta. Alfath Faathier jadi pemain kedua yang dilepas Persija Jakarta di musim 2021. Dia akan berlabuh ke klub Liga 2 Persis Solo. /Foto: Instagram @persija/

SEPUTARTANGSEL.COM – Liga 1 resmi ditunda PSSI hingga akhir Juli mendatang. Kesempatan untuk klub-klub liga melakukan bursa transfer pemain masih terbuka.

Setelah merekrut Angelo Alessio sebagai pelatih utama, Persija Jakarta resmi melepas dua pemainnya dari daftar pemain.

Pada Rabu 23 Juni 2021, Marc Anthony Klok secara resmi bersepakat mengakhiri kontrak kerja sama professional dengan Persija.

Baca Juga: Resmi! Marc Klok Mantan Gelandang Persija, Gabung ke Persib Bandung

Hal ini menjadikan Marc Klok sebagai pemain pertama yang dilepas tim yang dijuluki macan kemayoran tersebut, sebelum bergulirnya Liga 1 2021.

Saat ini Marc Klok sendiri telah bergabung dengan klub barunya, Persib Bandung.

Pada awal Juli, lagi-lagi Persija Jakarta melepas salah satu pemainnya. Kali ini Alfath Faathier (Alfath) menjadi pemain kedua yang dilepas.

Alfath sebelumnya resmi bergabung dengan Persija pada awal musim lalu tahun 2020, dan berkesempatan menjadi bagian dari tim saat Persija meraih trofi Piala Menpora.

Baca Juga: Persija Putus Kerja Sama Dengan Marc Klok, Netizen Sebut Alasan Gaji Masa Pandemi

Halaman:

Editor: Sugih Hartanto


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x