Arsenal Sukses Bungkam Tottenham Hotspur 3-1, Mikel Arteta Khawatir dengan Kondisi Granit Xhaka

27 September 2021, 08:35 WIB
Son Heung Min dikawal bek Arsenal Takahiro Tomiyasu. /Foto: Reuters/Dylan Martinez/

SEPUTARTANGSEL.COM - Arsenal kembali meraih hasil positifnya di Liga Inggris sampai pekan keenam ini.

Menghadapi Tottenham Hotspur di Emirates Stadium pada Minggu malam 26 September 2021, The Gunners sukses menaklukkan Tottenham dengan skor akhir 3-1.

Meskipun meraih kemenangan, pelatih Arsenal, Mikel Arteta nampak khawatir dengan gelandangnya Granit Xhaka yang harus ditarik keluar.

Baca Juga: Jadwal Liga Inggris Pekan Keenam: Ada Big Match Chelsea vs Man City dan Arsenal Jumpa Tottenham

Xhaka hanya mampu bermain selama 82 menit setelah mengalami benturan dengan pemain Tottenham, Lucas Moura.

Menanggapi kondisi tersebut, Mikel Arteta cukup khawatir dan terlihat masih tidak positif dari kondisi yang dialami Xhaka sampai saat ini.

"Sayangnya dia cedera dan saya cukup khawatir karena itu tidak terlihat sangat positif saat ini," ujar Arteta.

Baca Juga: Arsenal Permalukan Tuan Rumah Burnley, Makin Menjauh dari Zona Degradasi

Kehilangan Granit Xhaka membuat Mikel Arteta harus kembali memutar otak untuk menurunkan pemain di laga selanjutnya.

Pasalnya, Arteta sudah mempunya formula yang tepat dalam melakukan kombinasi antara pemain muda dan senior tim The Gunners.

"Itu mungkin campuran yang tepat kami butuhkan, para pemain senior masuk dan mendominasi permainan," kata Arteta dikutip SeputarTangsel.com dari laman Metro.co.uk pada Senin, 27 September 2021.

"Kepemimpinan Xhaka, Thomas, para pemain senior. Kemudian pemain muda, yang penuh semangat, kehidupan dan energi yang baik," lanjutnya.

Baca Juga: Arsenal Kalah Dari Tim Promosi Brentford, Mikel Arteta: Kami Memang Bermain Jelek

Untuk diketahui, Arsenal mengalami kemenangan beruntun sebanyak 3 kali di Liga Inggris, setelah di 3 pertandingan awal mereka mengalami kekalahan.

Tiga gol yang dicetak para pemain Arsenal saat mengalahkan Tottenham masing-masing dicetak oleh Smith Rowe pada menit ke-12, lalu Aubameyang di menit ke-27, serta Bukayo Saka di menit ke-34.

Sedangkan satu-satunya gol dari Tottenham Hotspur dicetak oleh Son Heung Min pada menit ke-79.

Dengan tiga kali kemenangan beruntunnya, Arsenal kini menempati peringkat ke-10 dengan raihan 9 poin.

Sedangkan Tottenham Hotspur makin anjlok ke posisi 11 dengan raihan poin yang sama dengan Arsenal yaitu 9 poin.

Di pekan ketujuh Liga Inggris, Arsenal akan bertandang ke markas Brighton pada Sabtu malam, 2 Oktober 2021 pukul 23.30 WIB.

Sedangkan Tottenham Hotspur akan menjamu Aston Villa pada Minggu malam, 3 Oktober 2021 pukul 20.00 WIB.***

Editor: Dwi Novianto

Tags

Terkini

Terpopuler