Terkatung-katung di Arsenal, Mesut Ozil Resmi Berlabuh ke Fenerbahce

18 Januari 2021, 08:33 WIB
Tinggalkan Arsenal, Mesut Ozil Resmi Gabung Fenerbahce /Instagram.com/@M10_official

SEPUTARTANGSEL.COM - Status kontrak Mesut Ozil di Arsenal akhirnya semakin terang dan jelas.

Setelah satu tahun terkatung-katung akibat konflik internal dengan manajemen Arsenal, Ozil resmi meninggalkan Arsenal dan berlabuh ke klub Turki Fenerbahce pada bursa transfer musim dingin 2021 ini.

Hal itu terjadi setelah gelandang berpaspor Jerman itu memutuskan untuk memutus kontraknya di Emirates Stadium. Ozil memutuskan untuk pulang kampung ke tanah leluhurnya setelah dirinya tak didaftarkan ke dalam skuat The Gunners untuk Liga Inggris musim 2020-2021.

Kabar kepindahan Ozil ke Fenerbahce diketahui lewat unggahan akun Twitter Fenerbahçe yang mengabarkan proses kedatangan Ozil ke Istanbul, Turki. Fenerbahce mengatakan Ozil akan segera menandatangani kontrak baru pada awal pekan ini.

Baca Juga: Sukses Tekuk Juventus, Inter Milan Melesat ke Posisi Dua Klasemen Liga Italia

Baca Juga: Tinjau Banjir Bandang Kalsel, Hari Ini Jokowi Bertolak ke Banjarmasin

"Club Statement: Our club is bringing Mesut Özil to Istanbul to continue the transfer processes," tulis akun Twi di akun media sosial Twitter Fenerbahce yang mengunggah foto kedatangan Ozil dengan Jet Pribadinya, Senin 18 Januari 2021.

Kepergian Ozil sebenarnya bukan hal mengejutkan bagi para pendukung Arsenal. Eks penggawa Real Madrid itu memang sudah diprediksi angkat kaku menyusul minimnya waktu bermain di Arsenal dan tak dimasukkannya Ozil ke dalam Skuat Mikel Arteta.

Baca Juga: Rilis Cyberpunk 2077 Penuh Bug dan Mengecewakan, Ternyata Ini Penyebabnya

Baca Juga: Tahan Imbang Liverpool, MU Aman di Tiga Besar Klasemen Liga Inggris

Meski tak menyebutkan secara pasti apa alasannya, pelatih Arsenal, Mikel Arteta tercatat belum pernah menurunkan Ozil sejak awal musim 2020-2021 ini.

Sebelumnya, pemain berusia 32 tahun itu juga telah berpamitan dengan rekan-rekan satu tim dan staf Arsenal di pusat pelatihan klub London Colney pada akhir pekan kemarin.

Kepindahan Ozil ke Fenerbahce sekaligus mengakhiri masa tinggalnya selama tujuh setengah tahun di London utara sejak kepindahannya tahun 2013 silam.***

Editor: Fandi Permana

Tags

Terkini

Terpopuler