Peringati Hari Santri, Dompet Dhuafa Beri Beasiswa Kepada 1.000 Santri di Indonesia

- 22 Oktober 2020, 20:00 WIB
Logo Dompet Dhuafa
Logo Dompet Dhuafa /Foto: Dok. Dompet Dhuafa//

SEPUTARTANGSEL.COM - Lembaga sosial kemanusiaan Dompet Dhuafa memperingati Hari Santri Nasional 2020 dengan mengadakan program beasiswa kepada 1.000 santri.

Dompet Dhuafa mendorong santri untuk terlibat dalam perubahan umat dan pembangunan peradaban Indonesia.

"Santri harus tetap terlibat dalam proses perubahan umat dan untuk membangun peradaban Indonesia yang lebih baik," kata Direktur Dakwah dan Pemberdayaan Masyarakat (BDPM) Dompet Dhuafa Ahmad Shonhaji dalam peluncuran program 1.000 beasiswa bagi santri secara virtual,  di Jakarta, Kamis 22 Oktober 2020.

Baca Juga: Yes! Hari ini LRT Jabodetabek Trase Cibubur-Cawang-Cililitan Sukses Diuji Coba

Baca Juga: Dukung Pemulihan Ekonomi Pesantren, Sri Mulyani: Pemerintah Sudah Salurkan Rp2,6 Triliun

Ahmad menilai, Hari Santri Nasional yang kelima ini merupakan satu wujud komitmen pemerintah untuk mengangkat harkat dan martabat santri sebagai garda terdepan dalam melakukan perubahan dan membangun peradaban di Indonesia.

Lebih lanjut, Ahmad mengatakan, santri sangat berperan dalam perjuangan bangsa dan agama.

Selain itu, santri berperan dalam membangun kekuatan, keterampilan serta peradaban bangsa, baik peradaban bangsa secara moral maupun peradaban ilmu pengetahuan.

Baca Juga: Dukung Pemulihan Ekonomi Pesantren, Sri Mulyani: Pemerintah Sudah Salurkan Rp2,6 Triliun

Halaman:

Editor: Sugih Hartanto


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x