Waspada, Ada Tanda-tanda Gunung Merapi di Perbatasan Jateng-DIY Akan Meletus

- 9 Juli 2020, 19:28 WIB
Pemandangan Gunung Merapi dari Pos Jrakah.
Pemandangan Gunung Merapi dari Pos Jrakah. /- Foto: Dok. BPPTKG

SEPUTARTANGSEL.COM – Ada tanda-tanda Gunung Merapi di perbatasan Jawa Tengah (Jateng) dan Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) akan kembali meletus.

Tanda-tanda tersebut adalah berupa terjadinya perubahan bentuk (deformasi) pada permukaan tubuh gunung api. Selain deformasi, juga ada deflasi.

Diperkirakan, deformasi akan mengikuti perilaku menjelang erupsi 2006.

Baca Juga: Pemain Film Glee Naya Rivera Dikabarkan Tenggelam di Danau Piru, California

Menurut Kepala Balai Penyelidikan dan Pengembangan Teknologi Kebencanaan Geologi (BPPTKG) Yogyakarta, Hanik Humaida, aktivitas Gunung Merapi kini memasuki babak baru.

Deformasi di puncak Merapi disebutnya terpantau sejak 22 Juni 2020 lalu. Yakni, aktivitas penggembungan permukaan tubuh gunung api sebagai akibat aktivitas magma.

Lalu, deflasi merupakan pengempisan permukaan tubuh gunung api akibat aktivitas magma bergerak kembali ke bawah.

Baca Juga: MEROKET, Update Corona Indonesia 9 Juli 2020: Tambah Kasus Positif Tembus 2.000 Mendekati 3.000

Dikutip Seputartangsel.com dari Portaljogja.com, Hanik menyebutkan terjadi deformasi sekitar 0,5 cm/hari.

Halaman:

Editor: Sugih Hartanto

Sumber: Portal Jogja (PRMN)


Tags

Terkait

Terkini

x