Kasus Positif Corona Indonesia Nyaris Tembus 50.000, per Hari Tambah Seribuan

- 24 Juni 2020, 18:46 WIB
Ilustrasi pandemi global virus corona (Covid-19).
Ilustrasi pandemi global virus corona (Covid-19). /- Foto: Pixabay

SEPUTARTANGSEL.COM - Per hari tambahan kasus baru positif corona (Covid-19) Indonesia rata-rata seribuan kasus.

Data Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 per Rabu 24 Juni 2020 mencatat tambahan 1.113 kasus baru positif corona.

"Dari hasil pemeriksaan, kita dapatkan kasus konfirmasi positif sebanyak 1.113 orang, sehingga akumulasinya menjadi 49.009 orang," jelas juru bicara pemerintah untuk penanganan virus corona di Indonesia, Achmad Yurianto.

Baca Juga: Debat Lawan Rizal Ramli Batal, ProDem Tuding Luhut Menjilat Ludah Sendiri

Dengan rata-rata tambahan 1.000 kasus per hari, diperkirakan pada Kamis 25 Juni 2020 jumlah konfirmasi positif Covid-19 di Indonesia akan tembus 50.000 kasus.

Sementara jumlah pasien yang dinyatakan sembuh hari bertambah sebanyak 417 orang.

Baca Juga: Manchester City Sikat Burnley 5-0, Jurgen Klopp Mengaku Tidak Terkejut

"Kasus sembuh yang kita dapatkan pada hari ini adalah sebanyak 417 orang, akumulasinya menjadi 19.658 orang," ucapnya.

Pada Rabu 24 Juni 2020 hari ini, Gugus Tugas memeriksa sebanyak 21.233 spesimen di 221 laboratorium di seluruh Indonesia.

Halaman:

Editor: Sugih Hartanto

Sumber: BNPB


Tags

Terkait

Terkini

x