BPS Sebut Bensin Jadi Pemicu Inflasi capai 5,95 Persen pada September 2022

- 3 Oktober 2022, 14:50 WIB
Kepala BPS, Margo Yuwono
Kepala BPS, Margo Yuwono /(tangkap layar youtube.com/ BPS Provinsi Jawa Tengah/

SEPUTARTANGSEL.CKM - Kepala Badan Pusat Statistik (BPS) Margo Yuwono, menyebut bensin telah menjadi pemicu inflasi hingga mencapai 5,95 persen pada September 2022 secara tahunan atau year-on-year (yoy).

Komoditas bensin pada saat bulan September mengalami inflasi yang mencapai 31,9 persen atau melonjak dari pada bulan Agustus yang sebesar 5,75 persen.

“Inflasi tahunan 5,95 persen utamanya dikontribusikan oleh komponen harga yang diatur pemerintah dengan andil 2,35 persen,” kata Margo dilansir SeputarTangsel.com dari Antara pada Senin, 3 Oktober 2022.

Baca Juga: Sistem Peredaran Darah Manusia: 7 Perbedaan Pembuluh Nadi dan Pembuluh Balik, Materi IPA Kelas 5 SD

Selain itu, bahan bakar solar juga turut mengalami inflasi hingga mencapai 33,01 persen pada September 2022 dengan andil terhadap inflasi keseluruhan sebesar 0,04 persen.

Sementara untuk Komoditas lain yang turut menyumbang inflasi pada bulan September adalah tarif angkutan dalam kota dengan inflasi sebesar 49,66 persen dan andil 0,39 persen serta inflasi tarif kendaraan roda dua online 5,25 persen dengan andil 0,03 persen.

Inflasi untuk angkutan udara mencapai 49,66 persen sehingga memberi andil 0,39 persen, sedangkan inflasi bahan bakar rumah tangga mencapai 16,51 persen dengan andil 0,3 persen dan inflasi tarif kendaraan roda empat online 8,16 persen dengan andil 0,02 persen.

Baca Juga: Ditendang, Dipukul Hingga Tersungkur, Aksi Oknum TNI AD Melerai Suporter Kelewat Batas, Tragedi Kanjuruhan

Untuk Komoditas seperti bensin, solar, tarif kendaraan roda dua online, angkutan udara, bahan bakar rumah tangga hingga tarif kendaraan roda empat online itu semua sudah termasuk dalam komponen harga yang telah diatur oleh pemerintah atau administered price.

Halaman:

Editor: Taufik Hidayat.


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x