Penghapusan Pegawai Honorer 2023 Resmi Batal, Ini Alasannya

- 30 September 2022, 12:39 WIB
Ilustrasi penghapusan honorer 2023/
Ilustrasi penghapusan honorer 2023/ /Dok. Antara/Irfan Anshori//

SEPUTARTANGSEL.COM - Rencana pemerintah untuk menghapus sistem honorer 2023 tepatnya di bulan November resmi dibatalkan.

Rencana penghapusan honorer 2023 sempat menghebohkan hingga menimbulkan banyak kekhawatiran.

Kurangnya waktu membuat rencana penghapusan honorer 2023 membuat Badan Kepegawaian Negara (BKN) kesulitan.

Baca Juga: Susi Pudjiastuti Soroti Guru Honorer di Bengkulu Tumpangi Mobil Limbah Batu Bara untuk Demi Bisa Mengajar

Rencana penghapusan honorer 2023 dibatalkan karena sulitnya melakukan pendataan pegawai non ASN juga seleksi PPPPK 2022.

Dirangkum SeputarTangsel.com dari berbagai sumber bahwa dibutuhkan waktu tiga hingga empat tahun untuk dapat menyelesaikan masalah terkait penghapusan honorer.

Waktu yang diperlukan untuk rencana penghapusan ini, sehingga baru akan bisa dilakukan pada tahun 2026 nanti.

Baca Juga: Seorang Wanita Beberkan Gaji Guru Honorer Selama Dua Bulan Rp410 Ribu Viral, Netizen Kritik Pedas Pemerintah

Rencana penghapusan honorer sesuai dengan amanat dari Peraturan Pemerintah Nomor 47 tahun 2018 tentang PPPK.

Dalam Peraturan Pemerintah tersebut mewajibkan status kepegawaian di lingkungan Instansi Pemerintah terdiri dari dua jenis yaitu PNS dan PPPK terhitung mulai 28 November 2023.

Halaman:

Editor: Dwi Novianto


Tags

Terkait

Terkini

x