Fraksi PKS Walk Out dari Rapat Paripurna dan Temui Pendemo, Dokter Eva: Bukan Hanya Bicara tapi Dibuktikan

- 7 September 2022, 12:43 WIB
Fraksi PKS DPR RI walk out dari Sidang Paripurna DPR RI, karena menolak kenaikan harga BBM besubsidi.
Fraksi PKS DPR RI walk out dari Sidang Paripurna DPR RI, karena menolak kenaikan harga BBM besubsidi. /Foto: Twittet @FPKSDPRRI//

SEPUTARTANGSEL.COM - Fraksi Partai Keadilan Sejahtera (PKS) kemarin, Selasa 6 September 2022 menyatakan walk out dari Rapat Paripurna DPR RI yang membahas pengesahan Pertanggungjawaban Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN) tahun 2021.

Walk out dilakukan seluruh anggota Fraksi PKS DPR RI sebelum sidang usai, setelah permohonan interupsi diterima Ketua DPR RI, Puan Maharani.

Juru Bicara Fraksi PKS di DPR RI, Mulyanto membacakan sikap resmi partainya yang disebut sebagai aspirasi masyarakat dan menolak kenaikan harga BBM bersubsidi.

Baca Juga: PKS Walk Out Sidang Paripurna, Gabung Demo Tolak Harga BBM Naik di Depan Gedung MPR-DPR Senayan

"Kami ingin menyampaikan aspirasi masyarakat dengan PKS. Dengan ini kami menyatakan, Fraksi PKS menolak kenaikan harga BBM bersubsidi, karena ini jelas-jelas memberatkan masyarakat," tegas Mulyanto dikutip SeputarTangsel.Com dari kanal YouTube DPR_RI, Selasa 6 September 2022.

".. Karenanya kami Fraksi PKS menyatakan, walk out dari forum ini. Demikian, terima kasih..," tandas Mulyanto.

Setelah itu, seluruh anggota Fraksi PKS DPR RI keluar dari sidang sambil membawa selembar kertas bertuliskan 'PKS Menolak Kenaikan Harga BBM'.

Tidak hanya sampai di situ, tiga orang perwakilan partai juga langsung menemui pendemo yang berada di halaman Gedung DPR RI, Jakarta.

Mulyanto, Nurhasan Zaidi, dan Diah Nurwitasari memberikan dukungan kepada pegunjuk rasa yang terdiri dari buruh dan mahasiswa.

Halaman:

Editor: Dwi Novianto


Tags

Terkait

Terkini

x