Ma'ruf Amin Sebut Bangsa Indonesia Paling Banyak Menghuni Surga, Netizen: Wapres Prematur Apa yang Mau Diharap

- 2 Agustus 2022, 14:59 WIB
Wakil Presiden RI, KH Ma'ruf Amin sebut bangsa Indonesia paling banyak menghuni surga, dikomentari netizen
Wakil Presiden RI, KH Ma'ruf Amin sebut bangsa Indonesia paling banyak menghuni surga, dikomentari netizen /Sumber Humas Wapres RI/

 

SEPUTARTANGSEL.COM - Wakil Presiden (Wapres) KH. Ma'ruf Amin kembali mencuri perhatian publik melalui pernyataannya.

Kali ini Ma'ruf Amin menyebut bahwa nantinya mayoritas penghuni surga adalah bangsa Indonesia.

Pasalnya, kata Ma'ruf Amin, Indonesia merupakan negara dengan penduduk beragama Islam terbanyak di dunia.

Baca Juga: Sebut Penduduk Surga Kebanyakan Bangsa Indonesia, Saiful Mujani 'Tampar' Ma'ruf Amin: Jangan Gini Bicaranya

Ucapan Ma'ruf Amin itu mengacu pada hadis Nabi Muhammad SAW yang berbunyi "Man qala la illaha illallah dakhala jannah" yang berarti "Barang siapa yang mengucapkan La Illaha Illallah, maka dia pasti akan masuk surga".

Hal itu diucapkan Ma'ruf Amin dalam acara Zikir dan Doa Kebangsaan 77 Tahun Indonesia Merdeka, Senin 1 Agustus 2022.

Menurutnya bangsa Indonesia sudah mengucapkan kalimat tauhid, sehingga ia meyakini nantinya penghuni surga terbanyak adalah bangsa Indonesia yang memeluk agama Islam.

Meski demikian, kata Ma'ruf Amin, umat Islam Indonesia harus melalui proses yang menyakitkan terlebih dahulu sebelum masuk surga.

Halaman:

Editor: H Prastya


Tags

Terkait

Terkini

x