Achsanul Qosasi Sebut Pertamina Perketat BBM Subsidi, Ternyata Ini Alasannya

- 3 Juli 2022, 10:37 WIB
Achsanul Qosasi jelaskan alasan Pertamina gunakan Aplikasi MyPertamina untuk BBM Subsidi
Achsanul Qosasi jelaskan alasan Pertamina gunakan Aplikasi MyPertamina untuk BBM Subsidi /Instagram @achsanul.qosasi

SEPUTARTANGSEL.COM- Proses pengawasan BBM subsidi yang dilakukan Pertamina menjadi sorotan. 

Hal tersebut berkaitan dengan pemberlakukan pembelian BBM subsidi Pertalite dan Solar dengan melakukan pendaftaran terlebih dahulu melalui aplikasi MyPertamina atau laman resminya. 

Mulai 1 Juli PT Pertamina menyosialisasikan pendaftaran pengguna BBM subsidi Pertalite dan Solar di beberapa provinsi. 

Baca Juga: Hilmi Firdausi Soroti Beli BBM Pakai Aplikasi MyPertamina: Lagi Ngebayangin Antrean yang Akan Terjadi

Anggota Badan Pemeriksa Keuangan atau BPK Achsanul Qosasi memberikan penjelasan bahwa cara tersebut sebagai bagian Pertamina untuk menyesuaikan dengan cashflownya. 

Bahkan Achsanul Qosasi mengatakan bahwa Pertamina sesungguhnya keberatan dengan penugasan berkaitan BBM subsidi.

"Pertamina sesungguhnya keberatan dengan penugasan BBM Subsidi," kata Achsanul Qosasi melalui akun twitternya @AchsanulQosasi pada Minggu, 3 Juni 2022. 

Achsanul Qosasi merinci bahwa keberatan Pertamina karena Pemerintah selalu terlambat membayar subsidi dan kompensasi. 

"Pemerintah selalu terlambat bayar subsidi & kompensasi. Ketdkpastian ini membuat Pertamina mismacth dlm cashflow," terangnya. 

Halaman:

Editor: Tining Syamsuriah


Tags

Terkait

Terkini

x