Ramai Penggantian Nama Jalan di Jakarta, Sejarawan JJ Rizal Serahkan Petisi Nama JIS Jadi Stadion MH Thamrin

- 23 Juni 2022, 09:36 WIB
Gubernur Anies Baswedan dan wakilnya A. Riza Patria terima petisi dari sejarawan JJ Rizal untuk penggantian nama JIS menjadi Stadion MH Thamrin
Gubernur Anies Baswedan dan wakilnya A. Riza Patria terima petisi dari sejarawan JJ Rizal untuk penggantian nama JIS menjadi Stadion MH Thamrin /twitter JJ Rizal @JJRizal/

SEPUTARTANGSEL.COM- Peringati HUT Jakarta ke-395 Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menetapkan mengganti beberapa nama jalan. 

Beberapa nama jalan di Jakarta diganti dengan nama tokoh-tokoh asli Jakarta. 

Tetapi Gubernur Anies Baswedan tak mengganti nama Jakarta International Stadium atau JIS seperti yang diusulkan Sejarawan JJ Rizal beberapa waktu lalu. 

Baca Juga: Fadli Zon Ditantang Debat Sejarawan Usai Lebih Pilih Bung Hatta daripada MH Thamrin untuk Ganti Nama JIS

Sejarawan JJ Rizal pun menggalang petisi agar nama JIS juga diganti dengan nama tokoh Jakarta. 

Ia pun mengusulkan penggantian nama JIS menjadi Stadion MH. Thamrin. 

Dari petisi yang terkumpul sebanyak 5700 lebih menyetujui penggantian nama JIS dan diserahkan langsung kepada Gubernur Anies Baswedan dan A.Riza Patria. 

"Aha, akhirnya petisi berikan nama mh thamrin jakarta international stadium diterima secara langsung oleh pak gubernur @aniesbaswedan en wakil gubernur @ArizaPatria di balaikota @DKIJakarta, yeayy terimakasih," kata JJ Riza di akun twitternya pada Rabu, 22 Juni 2022 bersamaan dengan HUT Jakarta. 

Meski menerima usulan tersebut, Anies Baswedan belum memberikan jawaban pasti. 

Halaman:

Editor: Tining Syamsuriah


Tags

Terkait

Terkini

x