Ridwan Kamil Cerita Saat Susuri Sungai Aaree Swiss untuk Cari Eril: Selama Tujuh Hari Jalan Kaki 5–8 Km

- 7 Juni 2022, 11:26 WIB
Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil dan Emmeril Kahn Mumtadz (Eril).
Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil dan Emmeril Kahn Mumtadz (Eril). /Instagram @ridwankamil/

SEPUTARTANGSEL.COM – Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil menceritakan momen ketika ia menyusuri sungai untuk mencari anak sulungnya Emmeril Kahn Mumtadz atau Eril yang hilang di Sungai Aaree, Bern, Swiss pada Kamis, 26 Mei 2022 lalu.

Hal tersebut ia sampaikan saat hadir di pengajian keluarga atas kepergian sang anak, Eril.

Ridwan Kamil menceritakan upaya untuk mencari Eril saat itu, yang di mana ia berjalan kaki menyusuri sungai Aaree sejauh 5 sampai 8 kilometer.

Baca Juga: Jasad Eril Ridwan Kamil Ditemukan Terdampar di Hutan Swiss, Penyelamatan Segera Dilakukan? Cek Faktanya

“Sesuai syariatnya, kami berikhtiar, saya tiap hari selama tujuh hari jalan kaki 5Km – 8 Km,” kata Ridwan Kamil dikutip SeputarTangsel.Com dari kanal YouTube Intens Investigasi pada Selasa, 7 Juni 2022.

Namun usai tujuh hari berlalu, Ridwan Kamil juga menaati syariat menyakini Eril meninggal dunia dan melaksanakan sholat ghaib untuk Eril.

Keluarga Ridwan Kamil resmi menyampaikan kabar duka bahwa mereka meyakini Eril meninggal karena tenggelam.

Baca Juga: Jasad Eril Anak Ridwan Kamil Dikabarkan Telah Ditemukan, Ini Kata Dubes RI untuk Swiss

“Doa saya selalu, ya Allah saya tidak minta dimudahkan urusan hidup saya , tapi saya minta selalu dikuatkan punggung dan bahu saya,” katanya.

Halaman:

Editor: Dwi Novianto


Tags

Terkait

Terkini

x