Gubernur Banten Wahidin Halim Instruksikan Guru Juga Diliburkan

- 17 Maret 2020, 14:59 WIB
Gubernur Banten, Wahidin Halim.
Gubernur Banten, Wahidin Halim. /- Foto: instagram @wh_wahidinhalim

SEPUTARTANGSEL.COM - Ini kabar gembira untuk para guru di Provinsi Banten.

Gubernur Banten, Wahidin Halim menginstruksikan kepada Dinas Pendidikan agar mulai Selasa, 17 Maret 2020, para guru ikut dirumahkan (diliburkan).

Baca Juga: KBRI Kuala Lumpur: 3 WNI di Malaysia Positif Terinfeksi Virus Corona

Sehari sebelumnya, Senin 16 Maret 2020, para pelajar di provinsi Banten diperintahkan untuk belajar di rumah.

"Jadi mulai hari ini para guru juga melakukan pekerjaan dari rumah dengan menggunakan teknologi informasi, dalam jaringan atau online," tegas Wahidin.

Baca Juga: Respons Pandemi Corona, Dinkes Kota Tangsel Buka Call Center 119

Bahkan bukan hanya pelajar dan guru, jelas Wahidin, Pemprov juga sedang berpikir agar para Aparatur Sipil Negara juga bisa bekerja dari rumah, dalam situasi Pandemi Corona (COVID-19) ini.

"Kami, dalam hal ini saya bersama dengan Kementerian Pemberdayaan Aparatur Negara, juga sedang mendiskusikan, mengevaluasi, membahas mengenai penetapan surat edaran yang diperuntukan kepada para ASN untuk mengerjakan pekerjaan-pekerjaan tertentu yang memang apabila dalam pengerjaannya dapat dikerjakan di rumah," tegas Wahidin.

Baca Juga: Pulang dari All England Open 2020, Tim Bulutangkis Indonesia Dikarantina

Halaman:

Editor: Sugih Hartanto


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x