Gus Miftah Protes pada Pelempar Sesajen di Sumbersari: Yang Buat Murka Tuhan Manusia Macam Kalian

- 10 Januari 2022, 10:37 WIB
Menendang sesajen, salah satu yang diperlihatkan dalam video yang beredar dan membuat masyarakat Sumbersari tersinggung
Menendang sesajen, salah satu yang diperlihatkan dalam video yang beredar dan membuat masyarakat Sumbersari tersinggung /Tangkapan layar twitter @Sam Setiawan/

SEPUTARTANGSEL.COM- Beredarnya video pelaku pelempar sesajen Sedekah Desa yang terjadi di Desa Sumbersari Lumajang, Jawa Timur di wilayah erupsi Semeru, pada Sabtu 8 Januari 2022 mendapat protes Gus Miftah. 

Melalui akun Intagram @Ustadgusmiftah melontarkan mengingatkan bahwa setiap daerah memiliki adat istiadat atau aturan yang berbeda. 

Dalam unggahannya Gus Miftah juga menyertakan video yang ramai dan mendapat protes dari banyak kalangan dan menuliskan murkanya pada pelaku.

“Desa mawa cara, negara mawa tata, Setiap daerah memiliki adat istiadat atau aturan yang berbeda. Aja kuminter mundak keblinger, aja cidra mundak cilaka.  Jangan merasa paling pandai agar tidak salah arah, jangan suka berbuat curang agar tidak celaka," unggahan Gus Miftah pada 9 Januari 2022. 

Baca Juga: Jadwal Acara TV SCTV Hari ini, Senin, 10 Januari 2022: Cinta Amara, Dewi Rindu, The Sultan Entertainment

Gus Miftah mengingatkan bahwa yang perlu diubah adalah otak dan cara pandangnya. 

"Bukan budayanya," tegas Gus Miftah. 

Gus Miftah juga menegur pelaku yang membuang dan menendang sesajen serta mengingatkan justru hal yang dilakukan orang dalam video tersebut yang membuat Allah murka. 

"Pernah nggak ada berfikir yang membuat itu orang non Islam, atau orang Jawa yang memegang teguh adat istiadatnya? Atau mungkin juga orang Islam yang baru belajar?" geram Gus Miftah.

Halaman:

Editor: Tining Syamsuriah


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x