Tanggapi Pria Tendang Sesajen, Guru Besar IPB: Janganlah Memaksakan Keyakinan Anda Pada Orang Lain

- 10 Januari 2022, 09:37 WIB
Pria penendang sesajen di daerah erupsi Gunung Semeru.
Pria penendang sesajen di daerah erupsi Gunung Semeru. / Tangkapan layar Twitter @Setiawan3833/

SEPUTARTANGSEL.COM - Aksi pria yang menendang sesajen dari Upacara Sedekah Desa Pronojiwo, Sumbersari, Kabupaten Lumajang, Jawa Timur, tepatnya di lokasi bencana erupsi gunung Semeru menjadi perbincangan publik.

Banyak pihak yang mengecam tindakan pria penendang sesajen di Semeru itu karena dinilai tidak menghargai perbedaan setiap keyakinan yang dianut oleh masyarakat yang ada di Indonesia.

Aksi pria yang menendang sesajen itu turut ditanggapi oleh Guru Besar Statistika Institut Pertanian Bogor (IPB), Khairil Anwar Notodiputro.

Baca Juga: Gus Miftah Tanggapi Aksi Pria Tendang Sesajen di Semeru: Jangan Merasa Paling Pandai Agar Tidak Salah Arah

Khairil Anwar Notodiputro mengatakan dengan menganalogikan konteks sesajen dengan babi. Dia mengungkapkan bahwa orang muslim harus meyakini bahwa babi itu haram.

Lantas, Guru Besar IPB itu menjelaskan, tidak menjadi sebuah pembenaran bila ada seseorang yang sedang makan sop babi, lalu atas dasar keyakinan sebagai orang muslim, sop babi tersebut dirampas dan dibuang ke tempat sampah.

Hal itu diungkapkan oleh Khairil Anwar Notodiputro melalui cuitan di akun @kh_notodiputro pada Minggu, 9 Januari 2022.

"Sebagai muslim Anda hrs yakin dan percaya bhw babi itu haram. Tapi kalau ada yg sedang makan sop babi apakah Anda akan merampas dan membuangnya ke tempat sampah?" tulis Guru Besar IPB itu.

Baca Juga: Sesalkan Video Pembuangan Sesajen di Pronojiwo, Lumajang, Netizen Ramai-ramai Sebar Wajah Pelaku

Lebih lanjut, Khairil Anwar Notodiputro mengingatkan agar pria penendang sesajen itu tidak memaksakan keyakinannya kepada orang lain.

Pasalnya, dia mengatakan pemaksaan keyakinan terhadap orang lain merupakan sebuah pelanggaran.

"Janganlah memaksakan keyakinan Anda kpd orang lain krn itu adlh pelanggaran," ujanya.

Sebelumnya, media sosial dihebohkan dengan aksi seorang pria yang menendang sesajen di lokasi bencana erupsi gunung Semeru.

Baca Juga: Sesalkan Video Viral Sesajen di Pronojiwo, Gunung Semeru, Aktivis Sosial: Simpan Arogansimu untuk Diri Sendiri

Dalam video yang beredar, pria itu mengatakan sesajen merupakan sumber murkanya Allah.

Kemudian, pria itu mengungkapkan upacara sesajen jarang disadari oleh masyarakat sebagai sumber yang membuat Allah murka dan menurunkan azabnya kepada umat manusia.

Sambil mengucap takbir, pria itu pun langsung membuang dan menendang sesajen yang ada di lokasi bencana erupsi gunung Semeru tersebut.***

Editor: Asep Saripudin


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x