Gus Umar Hasibuan Sebut Lonjakan Kasus Covid-19 di Indonesia karena WNA Bisa Bebas Masuk Tanah Air

- 1 Juli 2021, 14:01 WIB
Tokoh Nahdlatul Ulama (NU), Gus Umar Hasibuan
Tokoh Nahdlatul Ulama (NU), Gus Umar Hasibuan /Instagram/@umar_hasibuan70

SEPUTARTANGSEL.COM - Tokoh Nahdlatul Ulama (NU) Gus Umar Hasibuan menilai, lonjakan kasus Covid-19 di Indonesia berawal dari bebas masuknya Warga Negara Asing (WNA) ke Tanah Air.

Hal itu Gus Umar sampaikan melalui akun Twitter pribadinya @umar_chelsea75 pada Kamis, 1 Juli 2021.

Dalam cuitannya itu, dia kembali mengingatkan terkait ratusan WN India yang masuk Indonesia dengan sewa pesawat Garuda pada April 2021 lalu.

Baca Juga: Hadiri Munas Kadin di Tengah Lonjakan Kasus Covid-19, Rocky Gerung ke Presiden Jokowi: Di Mana Konsistensinya?

Padahal, ketika itu India tengah dihadapkan dengan tsunami Covid-19.

"Demi apa coba semua ini? Mudik dilarang tapi WNA bebas masuk ke jakarta dgn alasa pengawasan ketat. Pdhl India lagi parah covidnya," kata Gus Umar pada 23 April 2021 lalu.

"Bencana hari ini berawal dari ini," ujarnya.

Tangkapan Layar Cuitan Gus Umar Hasibuan
Tangkapan Layar Cuitan Gus Umar Hasibuan Twitter/@umar_chelsea75

Sebagai informasi, sebelumnya Presiden Joko Widodo (Jokowi) telah mengumumkan pelaksanaan Pemberlakukan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Darurat mulai 3 Juli 2021 mendatang.

Halaman:

Editor: Harumbi Prastya Hidayahningrum


Tags

Terkait

Terkini

x