Bandar Narkoba Ditembak Mati, BNN Berhasil Amankan Tujuh Karung Sabu Seberat 89 Kilogram

- 19 April 2021, 23:11 WIB
Ilustrasi narkoba.
Ilustrasi narkoba. /Pixabay/Steve Buissinne

SEPUTARTANGSEL.COM - Seorang bandar narkoba di Kabupaten Bone, Sulawesi Selatan ditembak oleh anggota dari Badan Narkotika Nasional (BNN) pada hari Minggu, 18 April 2021 kemarin.

Kabid Humas Polda Sulsel, Kombes Pol E Zulpan mengatakan bahwa BNN juga berhasil menyita tujuh karung sabu yang diperkirakan berbobot 89 kilogram.

"Ada penangkapan narkoba di wilayah Bone dan dilakukan oleh BNN Pusat. Barang bukti yang diamankan lumayan banyak, ada sekitar tujuh karung sabu," kata Kombes Pol E Zulpan, dikutip Seputartangsel.com dari PMJ News pada hari Senin, 19 April 2021.

Baca Juga: Dewi Tanjung ke Yahya Waloni: Dia Bukan Ustadz, Dia Hanya Manusia yang Numpang Cari Makan di Agama Islam

Baca Juga: Bandingkan Kasus Jozeph Paul Zhang dengan Yahya Waloni, Muannas Alaidid: Minta Ditindak Tapi Nggak Lapor

Hingga saat ini, BNN diketahui tengah melakukan pengembangan dan penyelidikan terkait kasus tersebut.

Selain seorang bandar narkoba yang ditembak mati, seorang lainnya yang termasuk ke dalam jaringan pengedar sabu juga ikut diamankan.

"Tim BNN sampai dengan saat ini masih bekerja, ada satu yang diamankan sementara satu sisanya itu terpaksa dilumpuhkan karena melakukan perlawanan," ungkapnya.

Baca Juga: Ketum PGI Minta Kasus Jozeph Paul Zhang Diabaikan, Gus Umar: Dia Hina Nabi Muhammad, Nggak Boleh Diabaikan!

Halaman:

Editor: Harumbi Prastya Hidayahningrum


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Pemilu di Daerah

x