Kampus IAIN Syekh Nurjati Cirebon Siap Jadi Perguruan Tinggi Islam Cyber Pertama di Indonesia

- 22 Februari 2021, 18:15 WIB
Direktur Pendidikan Tinggi Keagamaan Islam (Diktis) Suyitno (kiri) dan Rektor IAIN Syekh Nurjati Cirebon, Sumanta Hasyim (kanan)
Direktur Pendidikan Tinggi Keagamaan Islam (Diktis) Suyitno (kiri) dan Rektor IAIN Syekh Nurjati Cirebon, Sumanta Hasyim (kanan) /Foto: Dok. Kemenag/

Baca Juga: Ketua dan Anggota KPU Periode 2012-2017 Belum Terima Uang Purnabakti, DPR Desak Pemerintah Segera Lunasi

“Para guru Kemenag yang belum S1, para pekerja yang belum S1, petani dan buruh, bahkan para TKI di luar negeri yang belum S1, bisa kita fasilitasi untuk kuliah melalui kampus IAIN tanpa harus meninggalkan pekerjaannya,” imbuhnya.

Selain itu, menurut Direktur Pendidikan Tinggi Keagamaan Islam (Diktis) Suyitno bahwa kehadiran Cyber Islamic University ini merupakan tuntutan zaman dan langkah strategis ditempuh Kemenag untuk merespon kebutuhan di lapangan.

Sebab, masih banyak guru yang sampai saat ini belum sarjana karena tidak dapat meninggalkan tugasnya mengajar di madrasah atau sekolah.

Baca Juga: Jokowi Sudah Tidak Dipercaya Rakyat, Rocky Gerung: Ini Sangat Berbahaya

Baca Juga: Diduga Ada Tindakan Korupsi Dalam Pembangunan Stadion Mandala Krida, KPK Periksa 6 Orang Saksi

“Jadi Cyber Islamic University, UISSI ini bukan program gengsi-gengsian. Kita ini punya pekerjaan rumah 86 ribu guru yang belum sarjana karena tidak dapat meninggalkan tugas mengajarnya," ujarnya.

Cyber Islamic University, rencananya akan mulai membuka pendaftaran penerimaan mahasiswa baru pada Semester Gasal Tahun Akademik 2021/2022.

Jurusannya adalah Program Studi Pendidikan Jarak Jauh (PJJ) Pendidikan Agama Islam (PAI) pada FITK IAIN Cirebon yang telah memperoleh Akreditasi Unggul. Tahun 2022. 

Baca Juga: Perjalanan Kereta Api Jarak Jauh Dibatalkan Akibat Banjir, PT KAI: Pelanggan Bisa Refund Tiket

Halaman:

Editor: Muhammad Hafid


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x