Update Banjir Jakarta, 5 Korban Meninggal 4 Anak dan 1 Lansia, Sebanyak 1.722 Mengungsi

- 21 Februari 2021, 17:20 WIB
Banjir Jakarta 20 Februari 2021, bawa korban anak-anak dan lansia
Banjir Jakarta 20 Februari 2021, bawa korban anak-anak dan lansia /ntmcpolri.info/

SEPUTARTANGSEL.COM- Setelah Sabtu, 20 Februari 2021 kemarin Jakarta direndam banjir di beberapa wilayah, hari ini sudah mulai surut. .

Plt. Kepala Pelaksana BPBD Provinsi DKI Jakarta, Sabdo Kurnianto memaparkan, untuk wilayah Jakarta Pusat, seluruh wilayah telah kering seluruhnya pada Sabtu malam, pukul 21.30.

"Hingga Minggu, 21 Februari pukul 09.00, sebagian besar wilayah telah surut. Secara keseluruhan ada 49 RT yang masih terdampak dari total 30.470 RT yang ada di Jakarta," terang Sabdo Kurnianto.

Baca Juga: Jalur Banjir, KAI Mohon Maaf Perjalanan Kereta Api dari Jakarta Dibatalkan

Baca Juga: TransJakarta Buka Kembali 28 Layanan Mikrotrans Pascabanjir, Cek Rutenya

Sabdo juga memaparkan sebanyak sebanyak 1.722 jiwa mengungsi dari 514 KK, semuanya dari wilayah Jakarta Timur. Dan masih ada 10 lokasi pengungsian yang juga disiapkan di wilayah Jakarta Timur.

Beberapa daerah yang tergenang di Jakarta Barat terdapat 5 RW, terdiri dari 6 RT, dengan ketinggian air 40 - 70 cm.

Di Jakarta Selatan terdapat 6 RW, terdiri dari 11 RT, dengan ketinggian air 40 - 90 cm.

Baca Juga: Kapal Ferry KMP Bili Terguling di Dermaga Perigi Piai, Sambas, Kalbar, Karena Cuaca Buruk

Halaman:

Editor: Tining Syamsuriah

Sumber: Jakarta.go.id


Tags

Terkait

Terkini

x