Kasus Bupati Sleman Positif Covid-19 Setelah Vaksinasi, Begini Jawaban KPCPEN

- 22 Januari 2021, 22:07 WIB
Positif Covid-19, Bupati Sleman: Vaksin Bukan Obat
Positif Covid-19, Bupati Sleman: Vaksin Bukan Obat /Antara

SEPUTARTANGSEL.COM- Bupati Sleman, Sri Purnomo sudah melakukan vaksinasi pada 14 Januari 2021. Tetapi beberapa hari setelah vaksinasi Sri Purnomo dinyatakan positif Covid-19. 

Kasus yang terjadi pada Sri Purnomo ini langsung ditanggapi dari kementerian Kesehatan. Melalui KPCPEN pada siaran pers yang diunggah di kanal Youtube Sekretariat Presiden, 22 Januari 2021.

Dr Siti Nadia Tarmizi Direktur Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Tular dan Zoonotik Kemenkes menduga Sri Purnomo sudah terpapar virus sebelum disuntik vaksin.

Baca Juga: Vaksin Merah Putih Tetap Penting Meski Sudah Beli, Ternyata Ini Alasannya

Baca Juga: Alhamdulillah, Mendikbud Akhirnya Izinkan Daerah Ini untuk Belajar Tatap Muka di Sekolah

Siti Nadia mengungkap vaksin Sinovac dikembangkan dari virus yang dimatikan. Hal ini membuat peluang terkena infeksi dari vaksin  CoronaVac sangat kecil.

Lebih lanjut ia menjelaskan, secara klinis waktu terpapar dengan gejala virus memiliki rentang lima sampai enam hari.

“Sangat mungkin ketika Pak Bupati vaksinasi berada dalam masa inkubasi Covid-19, tapi tidak menunjukkan gejala,” jelas Siti Nadia.

Baca Juga: Astagfirullah, Ambulans Alami Kecelakaan Saat Bawa Tiga Pasien Covid-19: Begini Lengkapnya

Halaman:

Editor: Tining Syamsuriah

Sumber: YouTube Sobat Dosen


Tags

Terkait

Terkini

x