Listyo Sigit Prabowo Jadi Kapolri, Ini Tantangan Berat yang Harus Dilaluinya

- 21 Januari 2021, 17:55 WIB
Komjen Listyo Sigit Prabowo disetujui sebagai Kapolri oleh DPR RI melalui Rapat Paripurna pada Kamis, 21 Januari 2021.
Komjen Listyo Sigit Prabowo disetujui sebagai Kapolri oleh DPR RI melalui Rapat Paripurna pada Kamis, 21 Januari 2021. /Foto: ANTARA FOTO/Pool/Galih Pradipta/aww./

Sultan menilai Listyo punya rekam jejak yang bagus, seperti saat menjabat Kabareskrim Polri, Listyo berhasil menangkap buronan yang telah merugikan negara sebanyak triliunan rupiah yaitu Djoko Tjandra bahkan dengan tegas memecat dua orang Jenderal yang terlibat.

Baca Juga: Wow, Luhut Pandjaitan Hibahkan Tanah 10 Hektare untuk PBNU, Sesuai Amanat Gus Dur?

Baca Juga: Wah, Komjen Listyo Sigit Prabowo Sudah Resmi Jadi Kapolri Mulai Hari Ini: Begini Detailnya

"Hal ini menunjukkan bahwa ia memiliki integritas dan dedikasi yang luar biasa terhadap isu penegakan hukum. Dan itu sikap utama yang harus dimiliki dalam kepemimpinan sebagai Kapolri," katanya.

Senator asal Bengkulu ini berharap visi-misi yang disampaikan Listyo saat uji kelayakan dan kepatutan bisa dilakukan secara maksimal.

Sebelumnya, Listyo Sigit Prabowo telah mengikuti uji kelayakan dan kepatutan calon Kapolri di Komisi III DPR RI pada Rabu, 20 Januari 2021.

Baca Juga: Jokowi: Green Product dan Green Economy yang Dicari Negara Maju, Ada di Indonesia

Dari hasil uji kelayakan tersebut, pimpinan komisi III dan semua fraksi sepakat dan menyetujui Listyo sebagai Kapolri.

Dan pada siang tadi, DPR RI menggelar Rapat Paripurna untuk menindaklanjuti hasil dari uji kelayakan tersebut dan disepakati Listyo sebagai Kapolri.***

Halaman:

Editor: Muhammad Hafid


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x