Mbak You Diancam Dipolisikan, Anggota DPR: Ramalan Itu Pupuk Utama Bagi Demokrasi

- 17 Januari 2021, 15:51 WIB
Peramal Mbak You
Peramal Mbak You /Foto: tangkapan layar dari YouTube Mbak You/

 
SEPUTARTANGSEL.COM - Anggota Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) RI dari fraksi Partai Demokrat Benny Kabur Harman turut memberikan komentar terhadap ancaman dipolisikan terhadap peramal Mbak You yang mengatakan bahwa Presiden Joko Widodo akan lengser pada tahun 2021.

Benny sebelumnya mempertanyakan kebenarannya terkait ancaman yang dilontarkan oleh salah seorang advokat yakni Muannas Alaidid kepada Mbak You.

Menurut Benny, tidak mungkin orang yang hanya membuat ramalan bisa dipolisikan.

Baca Juga: Calon Tunggal Kapolri, Komjen Listyo Sigit Prabowo Akan Jalani Fit and Proper Test Rabu Depan

Pasalnya, ramalan menurut Benny merupakan sebuah vitamin untuk kemajuan suatu peradaban.

Hal itu disampaikan oleh Benny melalui akun Twitter pribadinya @BennyHarmanID.

"Betul kah? Mana mungkin hanya karena buat ramalan dipolisikan? Jangan lupa, ramalan itu adalah vitamin penting untuk kemajuan suatu peradaban," cuit Benny pada Sabtu, 16 Januari 2021.

Baca Juga: Sandiaga Uno Pastikan Kesiapan Kawasan Mandalika Jadi Unggulan Venue Wisata Olahraga di Indonesia

Baca Juga: Ahmad Riza Patria Tuliskan Pesan Haru, Anaknya Umur Satu Bulan Meninggal Dunia

Benny mengatakan, ramalan tersebut merupakan pupuk utama sebuah demokrasi untuk bisa tumbuh dan berkembang.

Halaman:

Editor: Muhammad Hafid


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x